4 Rekomendasi Buku Self Help saat Berduka, Bantu Berdamai dengan Kesedihan!

Hayuning Ratri Hapsari | Akramunnisa Amir
4 Rekomendasi Buku Self Help saat Berduka, Bantu Berdamai dengan Kesedihan!
Sampul Buku Finding Meaning (Gramedia Digital)

Dalam setiap episode kehidupan, tentu kita akan mengalami tidak hanya peristiwa bahagia, namun juga perasaan berduka. Entah kita ditinggalkan atau mungkin kehilangan orang terdekat. 

Untuk bisa move on dan bangkit kembali memang tidak mudah. Salah satu upaya yang bisa kita lakukan adalah membaca buku yang membahas mengenai cara menghadapi duka.  

Berikut ini 4 rekomendasi buku self help dengan tema kehilangan dan dukacita yang bisa kamu baca! 

1. Pria yang Melalui Duka dengan Cuci Piring

Sampul Buku Seorang Pria yang Melalui Duka dengan Mencuci Piring (Gramedia Digital)
Sampul Buku Seorang Pria yang Melalui Duka dengan Mencuci Piring (Gramedia Digital)

Rekomendasi pertama adalah buku berjudul 'Pria yang Melalui Duka dengan Cuci Piring' yang ditulis oleh dr. Andreas Kurniawan, Sp.KJ.

Bagi kamu yang sedang dalam fase berduka, buku ini adalah buku yang sangat tepat untuk menemanimu dalam memvalidasi emosi dan menata hidup kembali saat semuanya terasa berantakan. 

Dengan menganalogikan dukacita ibarat proses cuci piring yang terkadang merepotkan, tapi mau tidak mau seseorang harus melakukannya.

Ditulis oleh seorang psikiater yang juga pernah mengalami beberapa kali momen duka, buku ini akan terasa relate bagi kamu yang ingin memproses perasaan duka dalam hatimu agar tidak menjadi beban mental bertumpuk.

2. Yes to life

Sampul Buku Yes to Life (ipusnas)
Sampul Buku Yes to Life (ipusnas)

Rekomendasi kedua adalah buku berjudul 'Yes to Life' yang ditulis oleh Viktor E. Frankl. Buku ini berisi anjuran agar tetap bertahan dalam hidup, bahkan di situasi yang paling sulit sekalipun. 

Lewat pengalamannya sebagai mantan tahanan Nazi di kamp konsentrasi, Frankl membagikan pandangannya mengenai hakikat kehidupan yang tidak sekadar mencari kebahagiaan. Namun justru berfokus pada pencarian makna, khususnya pada saat kita sedang dalam keadaan berduka.

3. Segala Sesuatu Terjadi untuk Sebuah Alasan

Sampul Buku Segala Sesuatu Terjadi Untuk Sebuah Alasan (Gramedia Digital)
Sampul Buku Segala Sesuatu Terjadi Untuk Sebuah Alasan (Gramedia Digital)

Rekomendasi selanjutnya adalah buku berjudul 'Segala Sesuatu Terjadi untuk Sebuah Alasan' yang ditulis oleh Kate Bowler.

Lewat buku ini, Kate Bowler membagikan pengalamannya saat menjadi penyintas kanker yang selalu dihantui bayang-bayang kesedihan. Meski sempat merasa frustasi, namun pada akhirnya ia bisa berdamai dengan perasaan duka yang menimpa hatinya. 

4. Finding Meaning, Mencari Makna di Balik Dukacita

Sampul Buku Finding Meaning (Gramedia Digital)
Sampul Buku Finding Meaning (Gramedia Digital)

Rekomendasi terakhir adalah buku yang berjudul 'Finding Meaning, Mencari Makna di Balik Dukacita' yang ditulis oleh David Kessler.

Bagi kamu yang ingin berproses untuk menerima perasaan duka, khususnya setelah kehilangan orang dicintai, buku ini adalah bacaan yang pas untuk menuntunmu menemukan formula dalam move on dan berdamai dengan kesedihan. 

Nah, itulah tadi 4 rekomendasi buku yang bisa menjadi bacaan yang menemanimu saat berduka. Bagi kamu yang ingin melalui dari fase kehilangan dengan lebih tenang, rekomendasi buku di atas bisa menjadi pilihan!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak