Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Xandra Junia In
Ilustrasi Makan Berat di Malam Hari (freepik)

Malam hari merupakan waktu yang direkomendasikan untuk istirahat. Namun, nyatanya masih banyak yang melakukan aktivitas di jam-jam tersebut. Nah, beberapa di antaranya ternyata dapat mengganggu kesehatan. Berikut 4 kebiasaan yang dimaksud.

1. Mengonsumsi Makanan Berat

Ilustrasi makan kue. (Shutterstock)

Proses pembakaran lemak pada tubuh membutuhkan waktu yang cukup lama, yaitu sekitar 12 jam. Maka dari itu, saat malam hari, disarankan untuk tidak mengonsumsi makanan berat atau cepat saji. Hal ini dapat mengakibatkan kenaikan asam lambung dan berat badan, serta insomnia atau susah tidur.

Selain jenis makanan, waktu makan juga perlu diperhatikan. Menurut para ahli, usahakan untuk makan malam 3 jam sebelum tidur. Namun, jika lapar di tengah malam, pilih makanan yang ringan dan penuh serat, seperti buah dan sayur.

2. Minum Kopi

Ini yang bikin mata melek selama bekerja

Kopi mengandung kafein yang dapat menghindarimu dari rasa kantuk. Apalagi jika diberikan dosis tinggi, waktu tidurmu akan benar-benar terganggu. Kamu bisa begadang sampai pagi. Akibatnya, akan berpengaruh pada anggota tubuh lain.

Nantinya kepalamu akan terasa berat dan pusing. Berbagai masalah kulit wajah, seperti kantung mata, serta kekusaman juga bisa mempengaruhi rasa percaya dirimu dalam melakukan aktivitas.

3. Olahraga Berat

Ilustrasi olahraga

Olahraga merupakan kegiatan yang dapat meningkatkan energi serta kebugaran pada tubuh. Oleh karenanya, waktu yang baik untuk melakukannya adalah di pagi hari. Namun, jika kamu hanya memiliki kesempatan di malam hari, bisa memilih gerakan yang ringan.

Pasalnya, jika berolahraga terlalu berat atau menguras banyak tenaga, dapat mengganggu kualitas tidurmu. Bisa-bisa, mata dan tubuhmu tetap terjaga hingga pagi. Lalu, sakit kepala dan kelelahan otot bisa saja menyerangmu di tengah waktu bekerja.

4. Menatap Ponsel Terlalu Lama

Ilustrasi bermain ponsel (Shutterstock)

Seperti diketahui, cahaya dari layar ponsel sangat berbahaya bagi kesehatan mata. Terlebih jika melakukannya di waktu malam, dimana semua cenderung meredup. Belum lagi kamu yang senang mematikan lampu kamar.

Mata akan mudah lelah dan berair, bahkan dapat berisiko rabun. Jadi, begitu malam tiba, jangan terlalu lama menatap ponsel, ya. Jika memang diperlukan, gunakan kacamata antiradiasi yang dapat melindungi matamu.

Itulah keempat kebiasaan di malam hari yang sebenarnya berdampak buruk bagi kesehatan. Apakah kamu pernah melakukan salah satunya?

Xandra Junia In