Publik pencinta sepak bola nasional terutama pencinta timnas Indonesia akan kembali mendapatkan suguhan yang mewah di awal bulan Agustus 2023 ini.
Hal ini tak lepas dari adanya kepastian dari induk sepak bola Indonesia, PSSI yang menyatakan bahwa skuat Timnas U-17 akan menjalani laga uji coba internasional.
Tak tanggung-tanggung, anak asuh coach Bima Sakti tersebut dijadwalkan dengan dua tim muda nan kuat, yakni Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers Muda.
Mungkin sebagian teman-teman pencinta sepak bola masih agak awam dengan nama Barcelona Juvenil A. Kali ini, mari kita sedikit membahas mengenai tim ini.
Jika berkaca dari penjelasan yang ada di laman transfermarkt, Barcelona Juvenil A merupakan tim pemuda yang dimiliki oleh klub Barcelona yang berbasis di Catalunia, Spanyol. Dari segi usia, Barcelona Juvenil A ini diisi oleh para pemain yang berusia di bawah 19 tahun, sehingga sering pula dijuluki sebagai Barcelona U-19.
Meskipun menjadi bagian yang tak terpisahkan dari klub Barcelona yang sudah berkelas dunia itu, Barcelona Juvenil A ini memiliki stadion tersendiri.
Jika Barcelona memiliki Stadion Camp Nou sebagai venue kebanggaannya, maka Barcelona Juvenil A ini memiliki Stadion yang diangkat dari nama legenda mereka sekaligus legenda Belanda, yakni Estadi Johan Cruyff yang berkapasitas 6 ribu tempat duduk.
Dari segi komposisi pemain, Barcelona Juvenil A saat ini memiliki 21 pemain untuk musim 2023/2024. Dari pemain yang ada, 5 diantaranya berstatus sebagai pemain asing alias tak memiliki paspor Spanyol, dan memiliki rerata usia di angka 17,3 tahun. Terbilang cukup muda untuk tim yang diklasifikasikan sebagai kelompok umur 19 tahun.
Dengan rataan usia yang hampir sama dengan Timnas Indonesia U-17, bisa dipastikan pertarungan yang akan disajikan oleh kedua kesebelasan ini akan berlangsung dengan sengit.
Di satu sisi para pemain yang tergabung di Timnas U-17 akan menampilkan permainan terbaiknya demi bisa bertahan di skuat, sementara di sisi lain, Barcelona Juvenil A juga dipastikan tak akan tinggal diam karena membawa nama besar Barcelona yang selama ini dikenal sebagai salah satu klub tersukses di dunia. Jadi, mari kita tunggu bersama!
Tag
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Setelah Ole Romeny, 3 Pemain Keturunan Indonesia Ini Layak Segera Dinaturalisasi PSSI
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
Hobi
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier