Wattpad adalah salah satu aplikasi membaca dan menulis yang membuat banyak penulis melambungkan mimpinya terlalu tinggi. Menulis saat ini tidak hanya menjadi hobi, tetapi sudah menjadi pekerjaan bagi sebagian orang.
Awalnya, mungkin tidak ada yang mengira kalau kegiatan ini bisa menjadi profesi yang menjajikan. Karya yang dibaca banyak orang akan berpotensi untuk diterbitkan dan dibeli banyak orang. Bahkan, beberapa novel viral di Wattpad ini sudah diadaptasi menjadi series atau film.
Fenomena ini pun membuat banyak penulis baru juga menginginkan hal serupa. Punya buku karya sendiri dan kisahnya diangkat ke layar lebar.
Semua ini tidak salah. Saya juga pernah ingin berada di posisi itu. Namun setelah benar-benar berkecimpung di dalamnya, ternyata semuanya tidak semudah yang dibayangkan.
Meski banyak tips menulis yang dibagikan dan telah dipraktikkan, tetapi ramainya pembaca belum juga didapat.
Setelah bertahun-tahun mencoba berbagai genre dan membangun branding di berbagai media sosial, tapi hasilnya belum signifikan. Namun sepinya pembaca bukan akhir dari karier menulismu, kok.
Banyak penulis Wattpad lupa kalau menulis novel bukanlah satu-satunya jalan untuk mendapatkan rezeki. Mungkin kamu pernah mendengar istilah kalau 'hanya yang bisa beradaptasi yang akan bertahan'.
Begitu juga dalam dunia tulis-menulis. Tertutupnya satu pintu bukan berarti pintu lain juga akan tertutup untukmu. Teruslah beradaprasi, coba eksplor hal-hal baru dan terus belajar. Selain fiksi, cobalah untuk belajar menulis non fiksi.
Copywriting, blogger, dan content writing adalah contoh profesi yang bisa dilakukan oleh seorang penulis. Kamu perlu ingat bahwa jalan keberuntungan dan rezeki masing-masing orang bisa berbeda. Mungkin orang lain hoki dibidang fiksi, sementara kamu beruntung dibidang non fiksi.
Selain itu, sama seperti novel, kamu juga bisa mencoba berbagai platform menulis yang lain selain Wattpad. Contohnya adalah Yoursay.
Yoursay adalah salah satu platform yang terbuka untuk siapa pun, bahkan bagi penulis baru. Karena selain membuka kesempatan bagi penulis untuk menulis dan menerbitkan karya, Yoursay juga membuka kelas gratis secara berkala. Tentu hal ini harus kamu manfaatkan semaksimal mungkin dan tidak boleh disia-siakan.
Selain itu, hampir sama seperti platform artikel yang lain, Yoursay juga memberikan intensif bagi para penulisnya yang memenuhi syarat dan ketentuan.
Jadi kalau Wattpadmu sepi, itu bukan akhir dari karir menulismu, kok.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
-
Drama Korea Virtuous Business: Ibu Polos yang Dobrak Moral demi Ekonomi Keluarga
-
Jawaban Pertanyaan Hidup di Buku Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan
-
Key SHINee 'Golden': Warna-warni Masa Muda yang Relevan dengan Banyak Orang
Artikel Terkait
-
Modal Ngeblog Bisa Sampai Yurop: Rahasia Jalan-Jalan Gratis dari Menulis
-
Ulasan Buku 'The Dignity of Writing', Makna Kehidupan Lewat Sebuah Tulisan
-
Rekam Jejak Melly Goeslaw, Penulis Lagu Hits yang Kini Banting Setir Jadi Politisi
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Keny Ortega Ungkap Proses Pembuatan Film High School Musical
Hobi
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Terkini
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri