PSSI sepertinya mulai serius melakukan regenerasi dalam sektor kepelatihan di level timnas Indonesia. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), Nova Arianto yang sebelumnya menjabat asisten pelatih timnas Indonesia senior dan timnas U-23 dibawah Shin Tae-yong, kini diberikan tugas menangani skuad timnas Indonesia U-16 yang nanti akan diproyeksikan menjadi timnas U-17 untuk ajang Piala Asia dan Piala Dunia U-17.
Lebih lanjut lagi, ketua umum PSSI, Erick Thohir juga berharap adanya regenerasi kepelatihan dalam tubuh timnas Indonesia, yang dimana Shin Tae-yong dah Indra Sjafri berperan menjadi mentor bagi para pelatih-pelatih muda di level timnas Indonesia kedepannya. Harapannya, agar para pelatih muda ini dapat menyerap ilmu dari kedua pelatih senior tersebut.
“Masing-masing coach wajib melatih pelatih muda. Kalau STY (Shin Tae-yong) wajib melatih pelatih Indonesia muda. Begitu juga coach Indra (Sjafri) harus punya pelatih muda,” ujar Erick Thohir, dikutip dari kanal berita suara.com pada Kamis (22/02/2024).
Erick Thohir Tetap Berikan Target Kepada Para Pelatih
Lebih lanjut lagi, selain menekankan pentingnya regenerasi pelatih di timnas Indonesia, Erick Thohir juga menegaskan akan tetap memberikan target untuk masing-masing pelatih di level senior maupun kelompok umur di timnas Indonesia.
Shin Tae-yong yang memegang timnas level senior dan U-23, Indra Sjafri yang menjadi pelatih timnas U-20 dan Nova Arianto yang memengang timnas U-16 tetap diberikan target yang harus dicapai. Termasuk dengan pelatih timnas wanita, Satoru Mochizuki.
“Semua pelatih saya kasih target, coach Indra saya kasih target U-20 dan U-17. Coach Nova juga saya berikan target. Sama seperti coach Bima (Sakti) waktu dulu untuk lolos grup di Piala Dunia U-17 (2023), dengan prestasi yang sebetulnya luar biasa dengan dua kali imbang dan sekali kalah tapi tidak lolos. Apa saya tidak apresiasi coach Bima, saya apresiasi cuma dari misinya tidak sesuai target. Apakah nanti ada penugasan lain buat coach Bima, bisa saja karena coach Bima juga membawa kita juara AFF U-16 (2022) lalu. api saya profesional saya mengharapkan semua pelatih punya target,” ujar Erick Thohir.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Badai Cedera, Patrick Kluivert Bisa Pertimbangkan Panggil Witan Sulaeman
-
Karier Tak Bagus di Liga Australia, 3 Klub Berpeluang Rekrut Rafael Struick
-
AFF Womens Championship U-19 2025: Indonesia Tergabung di Grup Neraka
-
Jika Umumkan Pensiun dari Sepakbola, Ramadhan Sananta Ingin Geluti Dunia Ini!
-
Blak-blakan! Media Jepang Kritik Pedas Program Naturalisasi Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Kontroversi Travis Scott: Gelar Konser Gratisan, Ditonton Patrick Kluivert
-
Pesta Liar Leeds United Bersama Wanita Berbikini: Calon Pemain Timnas Indonesia Ikutan?
-
Demi Wujudkan Ambisi Kalahkan Vietnam, Malaysia Sampai Lakukan 3 Hal Ini Jelang Pertarungan
-
Ole Romeny Contoh Sukses, Oxford United Bidik Pemain Keturunan Lagi
-
Minim Menit Bermain di Yokohoma Marinos, Sandy Walsh Dicoret Kluivert?
Hobi
-
Demi Wujudkan Ambisi Kalahkan Vietnam, Malaysia Sampai Lakukan 3 Hal Ini Jelang Pertarungan
-
Jelang Pertarungan, Pelatih Malaysia Kirimkan Sinyal "Perang Terbuka" pada Timnas Vietnam
-
PSIS Semarang Turun Kasta, 5 Tim Ini Saling Sikut Demi Hindari Degradasi
-
Persija Jakarta Perpanjang Tren Positif di Kandang, Tuah JIS Jadi Sorotan
-
3 Skenario PS Barito Putera Bertahan di Liga 1, Nasib Ditentukan Klub Lain?
Terkini
-
World of Street Woman Fighter Umumkan Ketiga Juri, Tayang Perdana 27 Mei
-
Ulasan Novel The Vanishing Half: Diskriminasi Warna Kulit di Tengah Tekanan Sosial
-
Agar yang Redup Kembali Hidup dalam Seni Menemukan Kembali Diri Sendiri
-
Mengupas Cara Netflix dan Spotify Membentuk Hiburan Gen Z
-
Drama Thriller Forest of Humans Tunjuk Seo Ye Ji sebagai Pemeran Utama