Chico Aura Dwi Wardoyo akhirnya menjadi satu-satunya andalan Indonesia di nomor tunggal putra dalam Japan Open 2024. Hal ini terjadi ketika Anthony Ginting harus menyerah dari pebulutangkis muda Jepang Yushi Tanaka karena cedera.
Sebelum Ginting harus mundur, nomor Tunggal putra Indonesia harus kehilangan Jonatan Christie. Pemegang gelar All England 2024 ini harus mundur karena urusan keluarga.
Di laga pertama, Chico memberikan harapan pada kubu Indonesia. Dia mampu mengalahkan Amaud Merkle, pebulutangkis asal Perancis. Kemenangan tersebut tidak dicapai dengan mudah oleh Chico.
“Tadi saya menang berkat bisa memaksimalkan strategi. Saya bisa bermain baik dan menggunakan strategi untuk memenangkan pertandingan,” ungkap Chico dilansir dari akun Instagram resmi PBSI, Selasa (20/8/2024).
Dalam pertandingan tersebut, Chico harus mengeluarkan segala kemampuan yang dimiliki. Hal ini terlihat dari skor akhir pertandingan, 21-19 dan 21-17. Artinya, meskipun Amaud Merkle terhitung bukan pebulutangkis tenar, terbukti mampu menyulitkan Chico.
Dalam babak 16 besar, Chico kembali akan berhadapan dengan pemain Prancis, Alex Lanier. Pebulutangkis Prancis ini terhitung membuat kejutan besar karena mampu mengalahkan unggulan keenam, Lee Zii Jia dari Malaysia.
Kemenangan atas pebulutangkis Malaysia ini secara matematis sangat menguntungkan Chico. Sebab secara kualitas Lee Jii Zia jauh lebih baik dibandingkan pebulutangkis Prancis tersebut. Maka secara matematis, seharusnya Chico mampu mengatasinya.
Berdasarkan bagan yang dikeluarkan panitia, sebenarnya Chico berada dalam posisi cukup nyaman. Jika Chico mampu bermain konsisten, dia baru akan menghadapi sandungan keras di babak semifinal, karena akan berhadapan dengan Shi Yu Qi, unggulan pertama Japan Open 2024.
Namun langkah ini tidak mudah. Jika Chico mampu mengalahkan pebulutangkis Prancis, kemungkinan besar akan bertemu Kenta Nishimoto. Kenta yang akan menjadi batu ujian Chico sebelum bertemu Shi Yu Qi di babak semifinal.
Meskipun berat, kemungkinan ini tetap ada. Chico sering tampil mengejutkan dalam beberapa ajang. Absennya Jojo dan Ginting ini diharapkan mampu memotivasi Chico tampil maksimal. Absennya beberapa pebulutangkis Tunggal putra papan atas, bisa menjadi jalan Chico ciptakan sejarah di level super 750 ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Piala AFF Futsal 2024: Vietnam Takut Bertemu Indonesia di Babak Semifinal
-
Sikat Australia 3-1, Indonesia Tatap Babak Semifinal Piala AFF Futsal 2024
-
Dua Ganda Putra Indonesia Lolos Babak 16 Besar Korea Masters 2024
-
Tempati Unggulan Kedua Korea Masters 2024, Putri KW Bertualang Raih Gelar
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
Artikel Terkait
-
Karier Mitzi Abigail Purnama, Putuskan Gantung Raket Demi Ini
-
Pendidikan Mitzi Abigail Purnama, Istri Anthony Ginting Ternyata Mantan Atlet Bulu Tangkis
-
5 Potret Prewedding Estetik Anthony Ginting dan Mitzi Abigail: Akhirnya Menikah Setalah 10 Tahun Pacaran
-
Biodata Lengkap Mitzi Abigail, Istri Anthony Ginting Pernah Bergabung dengan PB Djarum
-
Pekerjaan Mitzi Abigail Istri Anthony Ginting, Dulunya Juga Pebulu Tangkis
Hobi
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'