Keberhasilan Timnas Indonesia dalam memaksa Arab Saudi dan Australia untuk berbagi poin di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 merupakan langkah awal yang bagus. Hasil tersebut juga membuka optimisme skuad Garuda pada panggung sepak bola dunia.
Catatan dua poin perdana ini pun menjadi sorotan berbagai pihak, tak terkecuali Soha.vn. Disadur dari laporannya pada Rabu (18/9/2024), media Vietnam tersebut tertarik menggarisbawahi statement yang diberikan oleh Sandy Walsh, salah satu penggawa pasukan Merah Putih andalan Shin Tae Yong.
Soha.vn menyebut, Tiimnas Indonesia sempat membuat gebrakan besar ketika sukses menahan imbang dua raksasa Asia yang termasuk ‘karyawan tetap’ Piala Dunia. Namun meski dihadapkan dengan tim-tim kuat, Sandy Walsh menunjukkan mentalitas juara.
“Soal China dan Bahrain, saya kira Indonesia bisa menang melawan mereka dan meraih 6 poin absolut, itu ambisi kami. Tapi semua harus rendah hati karena tim Indonesia hanya punya 2 poin. Jangan berpikir bermain dengan Bahrain dan Tiongkok (China) itu mudah, karena Arab Saudi juga kesulitan menghadapi Tiongkok (China),” kata Sandy Walsh yang dikutip oleh Soha.vn dalam laporannya.
Mereka menyoroti bagaimana Walsh tampil menunjukkan performa yang stabil, bahkan mencetak gol ke gawang Arab Saudi.
Balik Arah Optimis Dukung Timnas Indonesia?
Tak sampai di sana, Soha.vn mengingatkan kembali bahwa Timnas Indonesia mengincar posisi ketiga atau keempat di klasemen akhir nantinya. Target ini disebut bukan target kecil, mengingat kekuatan tim saat ini.
“Dengan banyaknya pemain naturalisasi berkualitas, tim Indonesia bertekad menciptakan kejutan dan membuktikan diri di kancah internasional,” sambungnya.
Mereka turut membuka catatan di mana Vietnam hanya berhasil mengoleksi 4 poin ketika berlaga di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia dan menduduki peringkat terbawah Grup B. Sedangkan empat tahun sebelumnya, ada Thailand yang hanya memiliki 2 poin sehingga tergusur di peringkat terakhir juga.
Namun mempertimbangkan bagaimana tim asuhan Shin Tae Yong mampu mengambil 2 poin dari Arab Saudi dan Australia, media Vietnam yang satu ini optimis Timnas Indonesia bisa meraih prestasi lebih baik daripada Vietnam.
“Melihat Indonesia bermain dan bermain imbang dari Arab Saudi hingga Australia, mungkin tak akan sulit bagi mereka untuk melampaui raihan 4 poin yang diraih pelatih Park Hang-seo dan timnya,” tutup Soha.vn.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Jawab Keraguan, Shin Tae-yong Kembali Dapat Angin Positif dari Suporter?
Artikel Terkait
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Red Flag Bung Towel untuk Shin Tae-yong: Masalah Eliano Reijnders Akan Jadi Bom Waktu untuk...
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
Cerita 'Indra Keenam' Shin Tae-yong Putuskan Marselino Ferdinan Starter Lawan Arab Saudi, Ternyata Terbukti Gacor
Hobi
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Debut di MotoGP, Begini Reaksi Somkiat Chantra saat Jajal Motornya
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
-
Berpisah dengan Ducati, Bos Pramac Sampaikan Pesan Kesan yang Positif
Terkini
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024