Timnas Indonesia kali ini menghadirkan drama baru berkaitan dengan pemain diasporanya. Jika beberapa waktu yang lalu Elkan Baggott yang menjadi pokok pembicaraan, kini kasus Welber Jardim yang terangkat ke permukaan.
Kisah ini diawali dengan tidak adanya nama Welber Jardim dalam daftar skuad timnas Indonesia U-20 yang akan terjun dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Padahal Welber Jardim adalah sosok penting dalam skuad asuhan Indra Syafri ini.
“Saya tidak mau lagi berpolemik dengan itu (Welber), saya mau fokus dengan 23 pemain yang ada,” kata Indra Syafri dalam jumpa pers setelag laga melawan Maladewa, Rabu (25/9/2024) dilansir dari suara.com, Kamis (26/9/2024).
Indra Syafri tampak tidak mau terpancing dengan berbagai pertanyaan yang justru akan membawa panjang polemik ketidakhadiran Welber Jardim. Baginya, menatap laga yang ada di depan mata dengan mengoptimalkan pemain yang ada, jauh lebih penting.
Dalam laga tadi malam, anak asuh Indra Syafri sukses membuka poin dengan menang telak atas Maladewa 4-0. Kebuntuan yang dirasakan pada babak pertama, terbayar tuntas dengan gol indah Adityawarman pada menit ke-52.
Ketika didesak tentang izin klub terhadap Welber Jardim, Indra Syafri mengatakan tidak ada masalah.
“Dan saya tegaskan lagi klubnya sudah memberikan izin kang ek perlu pula saya tampilkan emailnya, kan,” lanjut Indra Syafri.
“Tiketnya ke Jens, kami kirim, ke Welber juga kami kirim, tetapi kenapa enggak hadir? Apakah klubnya setelah tiket disampaikan enggak membolehkan? Ya, saya enggak tau karena gak ada pemberitahuan itu ke saya,” pungkasnya.
Lepas dari apa pun, kasus ini dalam jangka panjang akan sangat merugikan pemain sendiri. Karena dengan berada di skuad timnas Indonesia, potensi Welber Jardim untuk menikmati jam terbang dalam pertandingan internasional sangat besar.
Hal ini didasarkan pada potensi yang dimiliki pemain itu sendiri. Kasus Elkan Baggott seharusnya menjadi contoh. Komunikasi yang kurang baik berakibat buruk pada pemain itu sendiri. Seperti diketahui, nama Elkan Baggott kini seakan hilang ditelan bumi.
Bagi timnas Indonesia sendiri, dalam hal ini Indra Syafri selaku pelatih tidak mau dipusingkan dengan masalah Welber Jardim. Ungkapan bahwa tim tidak tergantung pada satu orang pemaibn saja, rasanya sangat tepat. Apalagi semakin ke belakang persaingan di antara pemain semakin ketat, sehingga andai Welber Jardim hilang pun, kemungkinan akan banyak penggantinya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
-
Bahrain Meremehkan, Vietnam Justru Kagum! Erick Thohir Jadi Kunci Sukses Timnas Indonesia?
-
Giliran Timnas Indonesia Putri Terjun di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
Artikel Terkait
-
Giliran Timnas Indonesia Putri Terjun di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
-
Dulu Calon Bintang Timnas Indonesia, Jagoan Indra Sjafri Malah Ditendang Klub Kasta Terbawah
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Bela Sao Paulo Sebelum Welber Jardim
-
Pemain Keturunan Banjarmasin: Biarkan Semua Terjadi...
-
Pemain Keturunan Indonesia Ikuti Jejak Ricardo Kaka, Menanti Laga Kontra Neymar
Hobi
-
4 Skema Warisan STY di Timnas U-17 yang Sukses Jungkalkan Korea Selatan, Apa Saja?
-
Final Fantasy Pecah Rekor 200 Juta Kopi, Pixel Remaster Jadi Bintang!
-
Piala Asia U-17: Ketika Anak-Anak Garuda Tak Sengaja Permalukan Pundit Sepak Bola Senior
-
Piala Asia U-17: Saat Strategi ala STY Kembali Permalukan Raksasa Sepak Bola Asia
-
Pisah Lagi dari Fadia, Apriyani Rahayu Bakal Duet Bareng Rekan Baru
Terkini
-
Cafe Hello Sapa, Kombinasi Sempurna antara Kopi dan Pemandangan Danau Sipin
-
4 Drama China Genre Xianxia yang Digarap Sutradara Guo Hu
-
Akhiri Kontrak, Dita Karang, Minji, dan Jinny Keluar dari Secret Number
-
Gaya Street Style ala Moon Sua Billlie, Ini 4 Ide OOTD yang Bisa Kamu Coba!
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pabrik Gula hingga Jumbo