Sprint race MotoGP Jepang 2024 telah dilaksanakan pada Sabtu siang (05/10/24). Para pembalap melakukan seru balapan pendek ini dengan jumlah lap sebanyak 12 kali.
Seperti biasa, di setiap race selalu ada drama seru yang tersaji. Apa saja? Berikut ini adalah rangkuman sprint race MotoGP Jepang 2024.
1. Pedro Acosta Pole Position
Pembalap GasGas, Pedro Acosta, berhasil meraih pole position pertamanya di MotoGP usai melakukan kualifikasi GP Jepang di sirkuit Motegi. Dia tampil menjadi yang tercepat di Q2 setelah Marc Marquez melanggar track limit.
Acosta menjadi peraih pole position termuda ketiga dalam sejarah, yakni di usia 20 tahun 133 hari, setelah Fabio Quartararo dan Marc Marquez. Raihan ini sekaligus memeriahkan perayaan Pedro Acosta yang dinobatkan sebagai Rookie of The Year di MotoGP.
Sayangnya, posisi terdepan tidak membuat Acosta bisa memenangkan sesi balap paruh lap ini. Dia jatuh di tikungan 7 putaran ke-8 dan terpaksa merelakan P1-nya untuk Pecco Bagnaia.
2. Marc Marquez Kena Track Limit
Nasib sial kembali menghampiri Marc Marquez di sesi kualifikasi ini, Marc sejatinya telah mencatatkan waktu tercepat di Q2 dan berhak mendapatkan pole position. Akan tetapi, Marc kedapatan menyentuh area hijau/track limit yang menjadikan catatan waktu tersebut batal. Akibatnya, Marc harus start dari P9.
Marc dan tim tampak kesal karena pemberitahuan pelanggaran ini diberikan empat menit setelah kejadian. Andai saja pengumumannya lebih awal, maka Marc bisa memacu sekali lagi untuk mencatatkan laptime baru.
Kendati demikian, Marc berhasil bangkit dari P9 dengan finis di P3. Bahkan, jelang akhir balapan dia sempat terlibat duel sengit dengan Enea Bastianini untuk memperebutkan P2, walau pada akhirnya dia harus tetap mengakui keunggulan Bestia.
3. Jorge Martin P4
Usaha Jorge Martin untuk mendapat poin sebanyak mungkin dan memperpanjang jarak antara dirinya dan Pecco Bagnaia ternyata membuahkan hasil.
Martin yang mengalami crash di sesi kualifikasi terpaksa start dari P11, tapi dengan start yang mulus dan juga kecepatan yang dia miliki, pembalap berjuluk 'Martinator' ini berhasil finis di P4.
4. Honda Apes di Rumah Sendiri
Setelah masuk 10 besar di Mandalika, membuat ekspektasi penonton terhadap Honda meningkat saat menyambut GP Jepang. Akan tetapi, mereka banyak mengalami problem di balapan rumah mereka, dimulai dari Joan Mir yang jatuh.
Kemudian, disusul Takaaki Nakagami yang juga jatuh setelah terlibat kontak dengan rekan setimnya sendiri, Johann Zarco. Zarco terlihat melakukan manuver agresif kepada Taka, sehingga dijatuhi hukuman long lap penalty.
Nah, itu tadi rangkuman peristiwa yang terjadi di sprint race MotoGP Jepang 2024. Kita nantikan penampilan mereka lagi di sesi main race, besok Minggu, 06 Oktober 2024.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
Hobi
-
Ikut Seleksi Timnas U-20, Striker Keturunan Afrika Ungkap Hal Mengejutkan!
-
Ole Romeny Merinding, Akui Atmosfer SUGBK Lebih Panas dari Markas Feyenoord
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Pemain Timnas Indonesia di 2026: Habis Kontrak hingga Rumor Berkarier di Indonesia
-
Sangat Berat! Media Asing Soroti Tugas John Herdman di Timnas Indonesia
Terkini
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Hantu Penunggu Bel Sekolah
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris