Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Agus Siswanto
Jonatan Christie berhak tampil di babak final China Masters 2024 setelah kalahkan Shi Yu Qi 21-17 dan 21-16 (@badminton.ina)

Performa moncer Jonatan Christie di ajang China Masters 2024 berbuah positif. Setelah mampu menembus babak semifinal dengan mengalahkan Lei Lan Xei, kini tiket babak final pun mampu diraih. Kali ini yang menjadi korban Jojo adalah Shi Yu Qi, unggulan pertama China Masters 2024.

Kemenangan Jojo atas Shi Yu Qi patut diapresiasi. Karena di tengah minimnya prestasi wakil Tunggal putra Indonesia di berbagai ajang, Jojo mampu menutupinya. Paling tidak langkah ini jauh lebih baik dibanding prestasi Jojo sebelumnya di Kumamoto Masters 2024 yang hanya sampai di babak semifinal.

Dilansir dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, Sabtu (23/11/2024), pertarungan dua pebulu tangkis papan atas ini berlangsung ketat. Paling tidak terlihat pada skor yang tercipta dalam 2 gim, 21-17 dan 21-17.

Di gim pertama pertarungan ketat telah dimulai sejak awal, namun Jojo mampu melepaskan diri pada angka 6-2. Namun keuletan Shi Yu Qi membuat perolehan angka keduanya mendekat lagi hingga menyentuh angka 16-16.

Di angka ini ternyata justru Jojo mampu tampil impresif. Setelah mampu melangkah ke angka 17, poin Jojo tidak terkejar lagi. Sehingga gim pertama berakhir dengan skor 21-17 untuk kemenangan Jojo.

Situasi awal gim kedua pun tidak jauh berbeda. Bedanya perlawanan Shi Yu QI hanya tampak di awal gim. Sebab setelah itu Shi Yu Qi tidak pernah mampu melewati angka Jojo. Bahkan Shi Yu Qi sempat tercecer di angka 20-14. Gi mini akhirnya menjadi milik Jojo dengan skor akhir 21-16.

Berbekal kemenangan ini, pintu bagi Jojo untuk bisa tampil di ajang BWF World Tour Finals 2024 semakin terbuka. Sebab China Masters 2024 dengan level super 750 memberikan poin besar bagi peserta, apalagi yang sampai babak final.

Dengan tambahan poin tersebut, diharapkan mampu mendongkrak rankin BWF Tour Jojo yang saat ini berada di posisi 12. Sebab BWF World Tour Finals 2024 hanya berisikan 8 peringkat teratas saja.

Langkah Jojo untuk meraih gelar di China Masters 2024 akan ditentukan besok siang, Minggu (24/11/2024). Jojo akan berhadapan dengan pemenang partai semifinal yang lain antara duo Denmark, Viktor Axelsen melawan Anders Antonsen. Jika boleh memilih, kemungkinan Jojo akan memilih Anders Antonsen yang relative mudah ditaklukkan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Agus Siswanto