Ingin merasakan sensasi jadi turis di negeri sendiri? Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata
Pemerintah Kota Surabaya menyediakan Bus SSCT atau Surabaya Shopping and Culinary Track yang bisa kamu coba saat berkunjung ke Surabaya, bus ini bisa membawa kita menjelajahi berbagai destinasi wisata di Kota Pahlawan.
Bus kuning ini dibuat khusus untuk mengangkut wisatawan lokal atau luar kota yang ingin jalan-jalan di Surabaya. Cocok nih buat kamu yang dari luar kota dan mau eksplor Surabaya tapi tidak punya kendaraan pribadi dan masih bingung dengan transportasi umum di sini.
Lantas, bagaimana cara untuk bisa naik bus ini? Simak ulasan lengkapnya berikut ini!
1. Cara Bus Beroperasi
Bus SSCT yang mengangkat tema "Ragam Budaya & Sejarah" beroperasi setiap hari Rabu, Sabtu, dan Minggu. Masing-masing hari terdiri dari 2 sesi yakni pukul 09.00 dan 13.00 WIB. Sekali berangkat, bus akan membawa wisatawan keliling Kota Surabaya selama kurang lebih 2 jam. Jangan khawatir, selama perjalanan nanti kamu akan ditemani oleh tour guide yang akan menjelaskan tentang sudut-sudut Kota Surabaya.
2. Rute
Selama tiga hari tersebut akan ada 3 rute berbeda, berikut adalah jadwalnya:
- Rabu: Balai Pemuda – Gereja "Kelahiran Santa Perawan Maria" – Museum Bank Indonesia (De Javasche Bank) – Balai Pemuda
- Sabtu: Balai Pemuda – Pura Agung Jagat Karana – Kelenteng Boen Bio – Wisata Kampung Pecinan (WKP) Kapasan Dalam – Balai Pemuda
- Minggu: Balai Pemuda – Balai Kota Surabaya – Museum Olahraga - Balai Pemuda
BACA JUGA: Digugat Cerai, Indra Bekti Minta Maaf ke Aldila Jelita: Maafin Aku Jadi Suami Belum Sempurna
3. Harga Tiket
Untuk bisa mengikuti tur, kamu cukup membayar Rp. 10.000 yang bisa dilakukan secara tunai. Sebagai catatan, harga tiket ini juga bisa berubah sewaktu-waktu.
Check-in tiket maksimal 10 menit sebelum keberangkatan. Kalau kamu datang melewati batas waktu (dengan alasan apapun) yang telah ditentukan, maka tiket otomatis hangus.
4. Cara Beli Tiket dan Informasi Lain
Untuk mengamankan tempat, tiket bus SSCT bisa dipesan secara online di laman resmi https://tiketwisata.surabaya.go.id/. Jangan lupa untuk membaca syarat dan ketentuan yang juga sudah ada di laman tersebut.
Itulah ulasan mengenai but Surabaya Shopping and Culinary Track. Yuk ajak keluarga, teman, dan orang tersayang jalan-jalan dengan bus ini!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Meskipun Max Verstappen Juara Dunia, Red Bull Tetap Tak PD Hadapi 2025
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
Artikel Terkait
-
Membludak! Floating Market Pertama di Surabaya Diserbu Pengunjung
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Ini Tantangan Jadikan Labuan Bajo Destinasi Wisata Berkelanjutan
-
Daftar 10 Daerah di Indonesia Diprediksi Ramai Dikunjungi Wisatawan Akhir Tahun, Termasuk Sumatera Barat
-
Nikmati Liburan Hemat usai Nyoblos: Intip 7 Promo Menarik di Tempat Wisata Ini
Ulasan
-
Ulasan Anime 'Gokusen': Ketika Petinggi Yakuza menjadi Guru Matematika
-
Kisah Persahabatan yang Mengubah Segalanya dalam Novel The Shark Caller
-
Ulasan Film 'Bila Esok Ibu Tiada', Ada Rahasia di Balik Senyum Ibu
-
Menggali Budaya dari Hidangan Sulawesi Selatan dalam Novel Kisah dari Dapur
-
Ulasan Novel Takbir Rindu di Istanbul, Memperjuangkan Cinta atau Cita-Cita?
Terkini
-
Meskipun Max Verstappen Juara Dunia, Red Bull Tetap Tak PD Hadapi 2025
-
Farhat Abbas Tantang Denny Sumargo Buktikan Rencana Bagi-Bagi Uang Donasi Agus ke Orang Lain
-
Membangun Hubungan Ditengah Bencana Serangan Zombie dalam Film 'Zombieland'
-
Membangun Sikap Kritis dalam Menangkal Ulasan Palsu di Google Maps
-
Bukan Kim Nam Gil, Drama Korea True Education akan Dibintangi Kim Moo Yeol