Surabaya adalah surganya kuliner, setuju nggak? Citarasa masakan khas Jawa Timur itu emang nggak ada duanya deh. Di Surabaya kamu bisa menemukan banyak kuliner khas Jawa Timur, baik yang asli Sruabaya sendiri atau dari daerah lain.
Kali ini kita bakal bahas tentang tempat makan-tempat makan denga menu khas Jawa Timur yang wajib banget kamu datangi saat berkunjung ke Surabaya, selain terkenal, rasa makanannya juga asli enak. Apa saja? Yuk disimak ulasannya berkut ini.
BACA JUGA: Ulasan Tilik The Series: Tontonan Ringan nan Penuh Makna
1. Sego Sambel Mak Yeye
Sego Sambel Mak Yeye adalah salah satu kuliner malam paling populer di daerah Surabaya Selatan, tepatnya ada di Jagir, Wonokromo. Menu makanannya terbilang sederhana tapi rasanya luar biasa, yakni nasi hangat yang diberi lauk iwak pe (ikan pari asap), tempe, telur, dan sambal andalan mereka.
Untuk kamu yang nggak terlalu doyan pedas, bisa request sambal yang levelnya sedang saja, ya. Satu porsi dengan lauk lengkap hanya dibanderol dengan harga Rp20000 saja, rasanya dijamin bikin diet kamu gagal.
2. Sego Sambel Tongkol Mbak Ju
Masih seputar sego sambel, jangan kaget, kamu bakal menemukan banyak warung sego sambel bertebaran di Surabaya dan hampir semuanya enak. Kali ini ada Sego Sambel Mbak Ju yang tempatnya ada di pasar DTC Wonokromo.
Menunya yang tersedia disini adalah nasi yang diberi lauk daun ubi jalar rebus, telur ikan, ikan teri goreng, telur, dan yang pasti ikan tongkol goreng yang masih fresh. Kamu juga bisa request sambal yang pedas atau tidak pedas.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Produk Sambal yang Bisa Jadi Stok Lauk, Anak Kos Merapat!
3. Bebek Purnama
Bebek Purnama adalah salah satu warung bebek paling populer di Surabaya, nggak salah, rasanya emang enak banget. Hingga saat ini masih menjadi perdebatan mana sebenarnya Bebek Purnama yang asli, tapi banyak sumber mengatakan bahwa yang asli berada di Jalan Dinoyo, Keputran, Tegalsari, Surabaya.
Yang terkenal dari Bebek Purnama ini adalah citarasa bebeknya yang gurih, sambal yang pedas sedap, serta serundeng khas bebek purnama yang membuat makanan ini terasa semakin nikmat.
4. Rawon Setan Embong Malang
Belum ke Surabaya kalau belum makan rawon, bener nggak? Salah satu rawon yang terkenal di Surabaya adalah Rawon Setan Embong Malang. Seperti namanya tempat makan ini berada di Jl. Embong Malang, Genteng, Surabaya.
Disana kamu bisa menikmati citarasa rawon hitam khas Surabaya yang gurih, sedap, dan medhok. Meskipun namanya rawon setan, rawon yang ada disini tetap seperti rawon pada umumnya, bukan yang bercitarasa ekstra pedas.
BACA JUGA: 4 Cafe Terbaru di Kota Batu, View Pemandangan Estetik dan memanjakan Mata
5. Tahu Telor Pak Jayen
Tahu telor juga merupakan salah satu makanan khas Surabaya yang wajib dicoba, makanan yang terdiri tahu yang digoreng dengan telur, lontong, kentang, serta bumbu kacang petis ini nikmat disantap saat malam hari.
Salah satu tempat makan tahu telor yang terkenal di Surabaya adalah Tahu Telor Pak Jayen yang ada di Jl. Dharmahusada, Mojo, Gubeng, Surabaya.
Tahu telor disini terkenal dengan bumbu petisnya yang sedap tapi tidak terlalu medhok sehingga pas untuk kamu yang tidak terlalu suka petis.
Itulah 5 tempat makan yang wajib dikunjugi saat ke Surabaya, selamat mencoba!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
Artikel Terkait
-
Dari Musik Jazz hingga Hias Easter Egg: Deretan Aktivitas Seru Usai Lebaran untuk Liburan Keluarga
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
6 Rekomendasi Gentle Facial Wash di Indomaret, Tetap Bersih Anti Bikin Wajah Ketarik
-
Liburan Paskah Tak Perlu Mahal, Ini 5 Wisata Magetan di Bawah Rp 30 Ribu
-
7 Rekomendasi Serum Vitamin C, Bisa Dipakai Remaja Mulai Usia 13 Tahun
Ulasan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei