Akal adalah anugerah dari Tuhan yang harus selalu kita syukuri. Akal inilah yang membedakan manusia dengan makhluk hidup lainnya di muka bumi ini. Dengan akal, manusia dapat berpikir. Dengan akal pula, manusia bisa membedakan mana hal yang baik untuk dilakukan, dan hal-hal buruk yang tak sepantasnya dikerjakan.
Rizem Aizid dalam buku ‘Dahsyatnya Kekuatan Pikiran Bawah Sadar’ menjelaskan bahwa ada satu komponen (organ tubuh) di dalam diri manusia yang memiliki fungsi sangat dahsyat. Komponen ini menentukan seluruh aktivitas sehari-hari, seperti berpikir, bergerak, melakukan suatu tindakan, bertingkah laku, dan sebagainya.
Tanpa keberadaannya, mustahil kita bisa menjadi manusia sempurna (sehat jasmani dan rohani). Komponen penting yang dimaksud yakni pikiran (otak). Hal ini tidak diragukan lagi karena pikiran yang bersemayam di dalam otak adalah pengendali hidup kita (hlm. 5).
Disadari atau tidak, segala aktivitas yang kita kerjakan, mulai dari yang ringan hingga yang berat, semuanya bermula dari pikiran. Oleh karenanya, penting bagi setiap orang untuk selalu mengedepankan pikiran yang positif agar perilakunya juga dapat menjadi positif.
Confucius, seorang pemikir dan filsuf terkenal asal negeri Tirai Bambu, pernah berkata: “Perhatikan pikiran Anda karena itu bakal menjadi ucapan. Perhatikan ucapan Anda karena itu akan menjadi tindakan. Perhatikan perbuatan Anda karena itu bakal menjadi kebiasaan. Perhatikan kebiasaan Anda karena itu akan menjadi karakter. Perhatikan karakter Anda karena itulah takdir yang wajib engkau jalani” (hlm. 12).
Pikiran terbagi menjadi dua macam. Dalam buku ini diterangkan dua macam pikiran, yakni pikiran sadar dan bawah sadar. Kedua jenis pikiran itulah yang mengendalikan hidup Anda. Berikut penjelasan ringkasnya:
Pertama, pikiran sadar. Yakni pikiran yang mengendalikan tubuh manusia saat dalam kondisi sadar. Pikiran sadar ini berhubungan dengan logika, nalar, dan juga bersifat analitis. Contohnya, Anda dapat berhitung, mencerna sesuatu, memilih, pergi ke suatu tempat, dan lain-lain.
Kedua,pikiran bawah sadar. Pikiran bawah sadar adalah gudang memori manusia. Artinya, setiap informasi yang ditangkap oleh pancaindra dan telah melalui empat tahap proses pikiran sadar akan disimpan di dalam pikiran bawah sadar. Meskipun tidak dapat dilihat, pikiran bawah sadar memiliki kekuatan yang sangat dahsyat.
Bukti kedahsyatan pikiran bawah sadar adalah mampu mengendalikan aktivitas fisik tanpa disadari oleh pikiran sadar. Misalnya, tangan menggaruk pipi yang gatal tanpa direncanakan terlebih dahulu. Selain itu, pikiran bawah sadar juga mengungkap ide atau pemikiran yang berada di luar persepsi pikiran sadar (hlm. 37).
Buku karya Rizem Aizid yang diterbitkan oleh penerbit Laksana (Yogyakarta) ini berusaha menyibak rahasia kekuatan pikiran bawah sadar. Anda akan menemukan bahwa semua perilaku buruk ataupun hal-hal negatif pada diri manusia berasal dari sana. Bahkan, sifat penakut, rasa malu, atau perasaan cemas, semua itu dipengaruhi oleh pikiran bawah sadar.
Baca Juga
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
-
Cara Menghadapi Ujian Hidup dalam Buku Jangan Jadi Manusia, Kucing Aja!
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Ulasan Buku Jangan Mau Jadi Orang Rata-rata, Gunakan Masa Muda dengan Baik
-
Panduan Mengajar untuk Para Guru dalam Buku Kompetensi Guru
Artikel Terkait
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014
Ulasan
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
Terkini
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis