Ramadhan sebentar lagi akan menyapa kita. Bagi kamu yang muslim, tentu pengin dong bulan Ramadhan kali ini lebih berkualitas dan menjadi momen untuk memperbaiki kondisi spiritual.
Nah, buku berjudul 'Secrets of Divine Love' ini adalah salah satu rekomendasi bacaan yang bisa membantumu untuk merenungi perjalanan spiritual dalam kehidupan sehari-hari.
Buku karya A. Helwa ini membahas tentang cara memandang agama, khususnya islam sebagai sumber mata air spiritual. Tidak sekedar ritual dan seremonial yang biasanya sangat lekat dengan ibadah sehari-hari yang kita jalankan.
Buku ini akan membuat kita mengulik kembali makna dari ritual agama sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan benar-benar menemukan cinta dalam setiap pesan-pesan yang terkandung di dalamnya.
Misalnya nih, kita diajak untuk memperbaharui sudut padang mengenai Al-Qur'an yang tidak sekedar sebuah kitab, tapi benar-benar sebagai pedoman hidup. Yang dengannya, kita sebenarnya bisa menemukan ketenangan dan sumber harapan jika benar-benar meresapi isinya.
Buku ini seolah berusaha menunjukkan, betapa Allah, Tuhan Semesta Alam begitu menyayangi makhluk-Nya.
Betapa Allah sangat besar kasih sayang-Nya terhadap seluruh manusia. Namun kadang kala, kita sebagai manusia nggak sadar dan kurang peka terhadap hal tersebut.
Penulis mengajak pembaca untuk merenungi makna dari ibadah seperti taubat, syahadat, salat, zakat, hingga surga dan neraka. Saya rasa, buku ini benar-benar pas dibaca bagi kita yang masih awam tentang agama.
Jika selama ini kita memandang agama hanya sekedar apa yang terlihat dari luar, buku Secret of Divine Love ini membantu pembaca agar memandang ritual agama tersebut sebagai kebutuhan primer seorang manusia.
Membaca buku ini ibarat diajak berkontemplasi, merenungi, dan menyadari betapa menenangkannya menjadi orang-orang yang kembali pada fitrah islam.
Hanya saja, kekurangan buku ini menurut saya adalah isinya yang terlalu bebas dalam menempatkan dalil.
Mungkin nggak akan recommended bagi kamu yang sangat hati-hati dalam memandang peruntukan ayat-ayat Al-Qur'an yang dikutip, serta dalil-dalil yang semestinya harus sahih dalam pembahasan ibadah.
Tapi jika hanya sekedar mencari selingan dan ingin healing, buku ini cocok kok. Secret of Divine Love akan bikin kamu bisa punya sudut pandang yang baru dalam memandang Islam.
Tag
Baca Juga
-
Ulasan Buku Zona Produktif Ibu Rumah Tangga: Berdaya Meski di Rumah Saja
-
Ulasan Buku I Do: Kiat Memutus Luka Batin Warisan Leluhur dalam Pernikahan
-
Ulasan Buku Nak, Belajar Soal Uang Adalah Bekal Kehidupan: 4 Tahap Bangun Kekayaan
-
Perjalanan Menemukan Diri Sendiri dari Buku Aku yang Sudah Lama Hilang
-
Ulasan Buku This is How You Heal, Kumpulan Esai untuk Pulih dari Kesedihan
Artikel Terkait
-
Kini Tampil Berhijab, Ternyata Celine Evangelista Cucu dari Tokoh Pemersatu Umat Islam
-
Ulasan Buku How to Master Your Habits: Bangun Kesuksesan dari Kebiasaan
-
Melihat Peluang Ramadhan Sananta Dilepas Persis Solo ke Timnas Indonesia U-23
-
40 Gambar Poster Marhaban ya Ramadhan 2024 Terbaru Gratis, Desain Keren Siap Download!
-
3 Bacaan Niat Buka Puasa Ramadhan 2024 Lengkap: Arab, Latin, dan Artinya
Ulasan
-
Memahami Manusia Lewat Biologi di Buku Behave karya Robert Sapolsky
-
Ulasan Buku The Magic of Thinking Big: Motivasi yang Tak Lekang oleh Zaman
-
Ulasan Buku Zona Produktif Ibu Rumah Tangga: Berdaya Meski di Rumah Saja
-
Ulasan Buku I Do: Kiat Memutus Luka Batin Warisan Leluhur dalam Pernikahan
-
Review Film In Your Dreams: Imajinasi Netflix yang Penuh Keajaiban
Terkini
-
4 Peeling Gel Cica, Solusi Eksfoliasi Kulit Sensitif untuk Cegah Iritasi
-
Melawan Budaya Patriarki dari Rumah Sendiri: Perlawanan Sunyi ala Gen Z
-
Career Minimalism ala Gen Z: Mengenal Tren Kerja yang Anti Burnout
-
Bingung Pilih Speaker JBL Portable? Ini 5 Model Original Paling Worth It
-
Latih Timnas Indonesia, John Herdman Justru Bandingkan dengan Timnas Kanada