Menulis surat cinta kepada seseorang di masa depan tampaknya sebuah ide yang menarik untuk diikuti. Apalagi jika kita belum mampu mengungkapkan isi hati kita yang sesungguhnya kepada orang tersebut.
Hal itulah yang dilakukan oleh Adi K dalam buku berjudul 'Love Letter for the Future You' ini. Di dalam buku ini, penulis menghimpun kalimat-kalimat sederhana dalam bahasa Inggris yang merupakan ungkapan hatinya untuk seseorang.
Lewat buku ini, penulis mengharapkan bahwa suatu hari nanti orang tersebut akan memahami betapa dirinya telah menjadi tokoh utama yang begitu dicintai dalam buku ini.
Secara umum, buku ini lebih mirip sebagai buku kumpulan quotes yang berisi kata-kata cinta tentang betapa seseorang terasa begitu berharga dalam kehidupan sang penulis.
"Maybe life is so much simpler if I didn't meet you
But it won't be colorful" (Halaman 69)
Ada banyak ungkapan yang berisi ketulusan, penghargaan, hingga kasih sayang yang tertuang dalam bentuk surat. Saat membacanya, saya merasa bahwa penulis terlihat seperti seorang pengagum rahasia yang diam-diam mengagumi sosok yang disebut dengan kata ganti 'kamu' dalam buku ini.
"They say, the heart is made to be broken
And yet I'm standing here wanting you as if my heat is made of steel" (Halaman 14)
Selain berisi kekaguman, buku ini juga menceritakan tentang betapa kuatnya komitmen seseorang dalam mencintai. Sebagaimana quotes pada halaman ke-14 di atas.
Saat mengagumi atau mencintai seseorang, tak jarang kita memang harus siap untuk patah hati. Tapi ada sebagian orang yang memilih untuk siap terluka dan memiliki hati sekuat baja dalam menanggung setiap rasa sakit karena mencintai.
Sekilas, hal tersebut terkesan terlalu melankolis untuk ukuran cinta yang dewasa. Barangkali, saat telah melalui lika-liku kehidupan yang menyajikan realita bahwa terkadang cinta tak seindah yang dibayangkan, kita mungkin akan ragu untuk memberikan pemujaan yang berlebihan terhadap seseorang.
Tapi saat mengalami fase jatuh cinta yang menggebu-gebu, apa yang diungkapkan oleh penulis dalam buku ini adalah hal yang wajar. Dan barangkali bisa mewakili perasaan seseorang yang sedang jatuh cinta tapi belum mampu untuk mengungkapkannya secara langsung.
Secara umum, buku ini sebenarnya cukup menarik dengan kesederhanaan kalimat-kalimatnya. Begitu terus terang dan mudah dipahami. Meskipun secara pribadi saya berpendapat bahwa tidak semua hal yang digambarkan penulis mengenai perasaan cinta tersebut memang seindah apa yang diungkapkan.
Tapi kembali lagi, persoalan perasaan itu urusan personal tiap orang. Bagi yang ingin meromantisasi perasaan cinta yang belum bisa diungkapkan, Love Letter for the Future You ini adalah salah satu buku yang semoga bisa mewakili perasaan tersebut!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Buku Perjalanan Menerima Diri, Wujudkan Self Love dengan Latihan Journaling
-
Buku Obat Sedih Dosis Tinggi, Refleksi agar Semangat Menjalani Hidup
-
Buku Home Learning, Belajar Seru Meski dari dalam Rumah
-
Buku Broken Strings: Menyelami Trauma Relasi dalam Hubungan Toksik
-
Buku Ternyata Tanpamu, Memaknai Perpisahan ala Natasha Rizky
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Manusia dan Badainya, Self Healing dan Perjalanan Menuju Pulih
-
Amanda Katili Niode Luncurkan Buku Refleksi Perjalanan Lawan Krisis Iklim
-
Cinta Ditolak Gara-Gara Salah Sebut Nama dalam Buku Siapa Mau Jadi Pacarku?
-
Ulasan Tuan Besar Gatsby Karya F. Scott Fitzgerald, Salah Satu Novel Terhebat dalam Sastra Dunia!
-
Ulasan Buku 'Gelandangan di Kampung Sendiri', Penyambung Lidah Orang Kecil
Ulasan
-
Mengenal Filsafat dengan Cara yang Menyenangkan lewat Novel Dunia Sophie
-
Di Antara Tembang dan Perang: Membaca Cerita Panji Nusantara
-
Almarhum: Teror Kematian yang Tak Pernah Benar-benar Pergi
-
Menguliti Film THE RIP 2026: Loyalitas, Kriminal dan Aksi Tak Biasa
-
Review Film Pabrik Gula: Horor Psikologis yang Menguliti Dosa Masa Lalu
Terkini
-
Tak Pakai Hijab Lagi, Jule Ngaku Salah dan Minta Maaf ke Na Daehoon
-
Kasus Penipuan Eks Karyawan Fuji Resmi Disidik, Diduga Tak Bekerja Sendiri?
-
Board of Peace dan Paradoks Diplomasi Indonesia
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M
-
4 Inspirasi OOTD Y2K Vibes ala Rei IVE, Tampil Lebih Fresh dan Playful!