10 Daftar Girl dan Boy Group 'Monster Rookie' yang Akan Mengambil Alih Tahun 2022

Ayu Nabila | dita angelina
10 Daftar Girl dan Boy Group 'Monster Rookie' yang Akan Mengambil Alih Tahun 2022
Girl dan boy group rookie yang akan mengambil alih tahun 2022. (Soompi)

Soompi melansir, sejumlah group yang dijuluki sebagai "Monster Rookie" diprediksi akan menjadikan tahun 2022 sebagai tahun mereka. Berikut daftar 10 boy dan girl group pendatang baru yang disinyalir akan semakin bersinar di tahun 2022 ini.

1. Weekly

Girl group asuhan IST Entertainment yang debut pada Juni 2020 ini sukses meningkatkan popularitas mereka sekitar satu tahun terakhir ini lewat lagu rilisan tahun 2021 berjudul "After School" yang sukses menjadi hit. Girl group beranggotakan Soojin, Monday, Jihan, Jiyoon, Soeun, Zoa dan Jaehee ini juga berhasil menyabet penghargaan Best New Female Artist di perhelatan MAMA 2020 lalu.

2. TREASURE 

Debut pada bulan Agustus 2020, kehadiran TREASURE sebagai boy group rookie sangatlah ditunggu-tunggu oleh penggemar sejak acara survival "Treasure Box" milik YG Entertainment. Sejak itu, TREASURE berhasil mendapatkan banyak penggemar, baik di Korea maupun di luar negeri.

3. STAYC

Mulai dari lagu debut mereka "SO BAD" pada tahun 2020, hingga lagu comeback bertajuk "ASAP" dan "STEREOTYPE" sukses menjadi viral.

4. P1Harmony

Debut di pertengahan tahun 2020, boy group beranggotakan Keeho, Theo, Jiung, Intak, Soul, dan Jongseob bisa dibilang menjadi salah satu grup rookie paling populer secara Internasional akhir-akhir ini.

5. IVE 

Akan sulit menemukan penggemar K-Pop yang belum pernah mendengar lagu debut girl group rookie satu ini, yakni "ELEVEN" miliki IVE. Meskipun mereka baru debut 2 bulan lalu, IVE berhasil menarik perhatian dunia K-Pop.

6. Xdinary Heroes

Band pop rock besutan JYP Entertainment ini menampilkan suara rock berjiwa bebas dan vokal yang kuat di dunia K-Pop. Apalagi lagu debut mereka "Happy Death Day" yang dirilis Desember 2021 meledak di pasaran.

7. Kep1er

Girl group yang lahir dari acara survival show Mnet "Girls Planet 999" ini telah debut dengan lagu "WA DA DA". Hingga kini MV debut mereka telah ditonton sebanyak lebih dari 54 juta kali di YouTube hanya dalam waktu sebulan. Selain itu, ada banyak hal yang dinantikan untuk Kep1er di tahun ini.

8. CRAVITY

CRAVITY akan segera memasuki anniversary ke-2 mereka, di mana ini berarti bahwa masa rookie mereka hampir berakhir. Mereka memiliki dua tahun yang fantastis dengan meraih kemenangan Best New Male Artist di perhelatan MMA 2020 hingga diskografi mereka yang sangat beragam.

9. aespa 

Terlepas dari status rookie mereka, girl group aespa sukses memecahkan berbagai rekor K-Pop. Lagu "Savage" menjadi satu-satunya lagu yang dirilis oleh girl group pada tahun 2021 yang mencapai perfect all-kill.

10. ENHYPEN 

ENHYPEN merupakan hasil dari acara survival "I-LAND". Mereka debut pada November 2020 dan memenangkan penghargaan Best New Male Artist di MAMA 2021. 

Itulah daftar 10 girl dan boy group  yang dijuliki 'Monster Rookie' dan disinyalir akan semakin bersinar di tahun 2022. Bagaimana menurut kalian?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak