Kang Tae Oh Ungkap Tipe Pasangan Ideal, Mirip Park Eun Bin?

Hernawan | Lintang Larissya
Kang Tae Oh Ungkap Tipe Pasangan Ideal, Mirip Park Eun Bin?
Kang Tae Oh di 'Extraordinary Attorney Woo'. (instagram/ ENA Drama)

Kang Tae Oh menarik perhatian di tengah popularitasnya yang semakin meningkat berkat perannya di ‘Extraordinary Attorney Woo’. Baru-baru ini drama Korea yang mengisahkan pengacra autis, ‘Extraordinary Attorney Woo’ telah mendapatkan popularitas yang meledak-ledak, tidak hanya pemeran utama wanitanya Park Eun Bin yang memerankan karakter Woo Young Woo, karakter Lee Jun Ho yang diperankan oleh Kang Tae Oh berhasil mencuri hati pemirsa.

Karakter Lee Jun Ho merupakan pegawai firma hukum Hanbada. Selain wajahnya yang tampan Lee Jun Ho juga disebut sebagai idaman karena memperlihatkan sikap laki-laki gentleman dan green flag. Berkat karakternya yang idaman, Kang Tae Oh menjadi topik hangat di kalangan pemirsa, begitu pula tipe idealnya.

Di masa lalu, Kang Tae Oh menjadi bintang tamu di acara radio KBS Cool FM ‘Kang Hanna’s Volume Up’ dilansir oleh KBIZoom.

Kang Tae Oh blak-blakan tentang wanita idamannya. Ia mengungkap bahwa dia tertarik pada wanita yang pandai memasak. Kang Tae Oh berkomentar “Pada dasarnya saya harap kami (Kang Tae Oh dan pasangannya) nyambung dalam berkomunikasi, dan humor yang cocok. Saya suka orang yang bisa berkomunikasi dengan baik.”

Kang Tae Oh melanjutkan dengan menyebut tipe idealnya adalah wanita yang terlihat bagus dengan rambut pendek. Dia menjelaskan, “Saya tidak tahu mengapa, tetapi ketika saya melihat seseorang yang terlihat bagus dengan rambut pendek, saya pikir saya akan tertarik.”

Mendengar pengakuannya tersebut, penggemar tidak asing dengan ciri-ciri yang dijelaskan. Kang Tae Oh baru-baru ini kerja bersama Park Eun Bin yang dikenal dengan rambut pendeknya. Tidak sedikit penggemar berpikir bahwa saat ini K

ang Tae Oh telah menemukan tipe idealnya dalam drama ‘Extraordinary Attorney Woo’.

Gaya berkencan Kang Tae Oh juga mendapatkan perhatian dari penggemar wanita. Dalam sebuah wawancara, dia mengatakan bahwa dia bukan tipe orang yang terobsesi dengan kekasihnya, dan dia mencari hubungan yang aman, hangat dan nyaman.

Sementara itu saat ini ‘Extraordinary Attorney Woo’ telah memasuki episode ke 10. ‘Extraordinary Attorney Woo’ diperbarui setiap hari Rabu dan Kamis dan dapat disaksikan di platform streaming Netflix.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak