BLACKPINK Jadi Artis Pertama yang Tembus 80 Juta Subscriber di YouTube

Ayu Nabila | Qomariah Dianti
BLACKPINK Jadi Artis Pertama yang Tembus 80 Juta Subscriber di YouTube
Potret BLACKPINK (Instagram/@blackpinkofficial)

BLACKPINK lagi-lagi kembali mencetak sejarah baru dalam perjalanan karier mereka!

Mengutip Soompi pada Senin (5/9/2022) KST, channel YouTube resmi milik BLACKPINK diketahui telah menembus 80 juta subscriberHal ini sekaligus menjadikan girl group bentukan YG Entertainment ini sebagai artis pertama yang mencapai angka tersebut di YouTube.

Untuk memperoleh 80 juta subscriber ini, BLACKPINK membutuhkan waktu lebih dari enam tahun dan dua bulan sejak channel YouTube mereka resmi dibuka pertama kali pada 28 Juni 2016 lalu.

Selain memiliki 80 juta subscriber, akun YouTube BLACKPINK hingga saat ini telah menggunggah lebih dari 400 video dan seluruh video tersebut telah ditonton lebih dari 26 miliar kali tontonan.

Dalam channel YouTube mereka, BLACKPINK membagikan konten video yang cukup beragam. Di antaranya meliputi MV, MV reaction, dance practice video, dan masih banyak lagi.

Sementara itu, para penggemar BLACKPINK, BLINK, tampak memberikan ucapan selamat mereka kepada grup ini yang telah berhasil memperoleh 80 juta subscriber di YouTube.

"Seperti biasa," ungkap salah seorang penggemar.

"BLACKPINK in Youtube's area," ujar yang lain.

"Sangat bangga dengan para gadisku!" kata penggemar lain.

"Selamat. Kita sangat dekat dengan 100 juta subscriber sekarang!" imbuh yang lain.

"Boom! Selamat, girls!" timpal penggemar lainnya.

Di sisi lain, grup ini baru saja resmi merilis single pra-rilis terbaru mereka dari album BORN PINK yang berjudul "Pink Venom" pada 19 Agustus 2022 lalu. BORN PINK sendiri merupakan album kedua milik BLACKPINK yang dijadwalkan akan rilis pada 16 September 2022 pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB.

Dan baru-baru ini, BLACKPINK baru saja meluncurkan teaser poster judul untuk album kedua mereka yang akan datang, BORN PINK.

Comeback kali ini sekaligus menjadi comeback pertama BLACKPINK dalam hampir dua tahun lamanya setelah perilisan album pertama mereka THE ALBUM dan lagu utama "Lovesick Girls" pada 2 Oktober 2020 lalu.

Mari kita nantikan comeback BLACKPINK mendatang dengan album kedua mereka BORN PINK. Terakhir, selamat untuk BLACKPINK atas pencapaian barunya yang berhasil menjadi artis pertama dengan 80 juta subscriber di YouTube!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak