4 Fakta Confidential Assignment 2, Film Korea Selatan Terlaris saat Ini

Hayuning Ratri Hapsari | M. Fuad S. T.
4 Fakta Confidential Assignment 2, Film Korea Selatan Terlaris saat Ini
Film Confidential Assignment 2: International (Hancinema)

Pasca dirilis untuk umum pada Rabu (7/9/2022) lalu, film Confidential Assignment 2 langsung menjadi film terlaris hingga saat ini. Disadur dari laman Koreanfilm, dalam 4 hari penayangan, film bergenre aksi-komedi ini telah mampu menarik minat lebih dari 1,7 pasang mata untuk menontonnya secara langsung di bioskop.

Sebuah pencapaian yang cukup positif, mengingat tahun 2022 ini, dunia perfilman Korea Selatan tengah dijubeli dengan film-film yang berkualitas. Nah, sembari menunggu film ini masuk ke Indonesia, kita simak dulu yuk fakta-fakta film Confidential Assignment 2, film Korea Selatan terlaris saat ini.

1. Terjadi pergantian sutradara

Fakta pertama mengenai film Confidential Assignment 2: International ini adalah mengenai pergantian sutradara. Disadur dari laman Asianwiki, film pertama yang rilis pada tahun 2017 lalu disutradarai oleh Kim Sung Hoon yang sukses mengeluarkan film A Wonderful Moment (2013) dan Rampant (2018).

Namun, di film sekuel kedua ini, sutradara berganti ke tangan Lee Suk Hoon yang tak kalah pamor dengan film-film suksesnya seperti Dancing Queen (2012), The Pirates (2014) dan The Himalayas (2015)

2. Kembali memasangkan Hyun Bin dan Yu Hae Jin

Sama seperti di film pertamanya lalu, film kedua Confidential Assignment ini kembali memasangkan dua aktor kenamaan Korea Selatan, Hyun Bin dan Yu Hae Jin.

Di film kedua ini, Hyun Bin kembali berperan sebagai Im Chul Ryung yang merupakan agen asal Korea Utara, dan Yu Hae Jin kembali berperan sebagai Kang Jin Tae, agen Korea Selatan yang menjadi partner Im Chul Ryung.

3. Didukung aktor dan aktris berkualitas

Selain dua tokoh sentral yang diperankan oleh Hyun Bin dan Yu Hae Jin, film ini juga kembali melibatkan Lim Yoon A yang memerankan tokoh Park Min Young, dan aktor Daniel Henney yang memerankan tokoh Jack, seorang agen FBI.

Daniel Henney sendiri bukanlah sosok asing di dunia perfilman Korea Selatan. Meski jarang mendapatkan peran sebagai tokoh utama, namun aktor yang satu ini mendapatkan porsi peran yang besar di film The Spy: Undercover Operation (2013). Bahkan, aktor ini juga terlibat dalam film X-Men Origins: Wolverine (2009).

4. Di bawah bayang-bayang kesuksesan film pertama

Fakta keempat, mengenai bayang-bayang kesuksesan dari film sebelumnya. Iya, film Confidential Assignment 2: International ini setidaknya memiliki sebuah tekanan tersendiri mengingat film pertamanya lalu mampu mendapatkan lebih dari 7 juta penonton lho.

Disadur dari laman Koreanfilm, film pertamanya mendapatkan 7.817.631 penonton, dan menjadi film terlaris ketiga tahun 2017, di bawah A Taxi Driver yang memuncaki daftar film terlairs tahun 2017, dan juga film Along with the Gods: The Two Worlds yang menjadi film terlaris kedua tahun 2017.

Nah, itu dia 4 fakta mengenai film Confidential Assignment 2: International yang belakangan ini menjadi film terlaris di Korea Selatan. Sudah tak sabar ingin menonton filmnya kan?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak