Belakangan ini, variety show populer 'Hangout with Yoo' membuat publik prihatin karena terus mengalami penurunan rating. Meskipun program yang dibintangi oleh Yoo Jae Suk tersebut telah memasuki musim terbarunya setelah beristirahat selama tiga minggu, rating di akhir musim sebelumnya dan di awal musim ini terus turun secara signifikan.
Melansir koreaboo, data Nielsen Korea menunjukkan bahwa episode terbaru dari acara ini bahkan mencetak rating terendah pada tahun ini yaitu sebesar 4,5 persen. Padahal di musim ini, terdapat penambahan dua anggota baru yaitu Lee Yi Kyung dan Park Jin Joo.
Lee Yi Kyung sendiri merupakan aktor dan bintang varietas yang dikenal sebagai panelis sebelum bergabung dengan acara tersebut. Sedangkan Park Jin Joo merupakan aktris yang belakangan populer karena partisipasinya sebagai member WSG Wannabe.
Para aktor yang bergabung dengan pertunjukan awalnya meningkatkan antisipasi para penonton, namun setelah satu minggu berlalu, antusiasme tersebut nampaknya telah padam. Karena itu, netizen pun berkumpul di sebuah komunitas online untuk mengomentari kualitas acara yang turun belakangan ini.
Banyak dari netizen yang menyatakan bahwa acara ini kian membosankan dan mereka lebih suka melihat Yoo Jae Suk membawa pertunjukan sendirian dan mengundang tamu sesekali. Berikut adalah beberapa komentar mereka.
"Aku menonton pertunjukan ini, tapi itu sangat membosankan. (Kualitasnya) sudah menurun sejak Mijoo, Jung Jun Ha, dan Haha bergabung."
"Formatnya sangat klise. Tim produksi di sini adalah definisi yang tidak berguna."
"Aku sebenarnya berharap mereka akan memecat seluruh pemain dan memulai dari awal, tetapi tampaknya itu tidak dapat membantu."
"Minta saja Yoo Jae Suk menjadi satu-satunya anggota pemeran dan minta dia mengundang tamu sesekali."
"Daripada mendatangkan lebih banyak rekan pemeran, mereka seharusnya memecat semua orang dan memulai dari awal. Tim produksi benar-benar tidak memperhatikan apa yang dikatakan penonton."
Sementara itu, acara ini awalnya sukses berkat chemistry Yoo Jae Suk dan produser Infinite Challenge yang terkenal, Kim Tae Ho. Namun, acara ini berubah drastis ketika Kim Tae Ho meninggalkan pertunjukan, dan Jung Jun Ha, Haha, Shin Bong Sun, dan Lee Mijoo bergabung.
Apa pendapatmu soal kualitas konten 'Hangout with Yoo' belakangan ini? Tuliskan komentarmu di bawah, ya!