NCT Dream akan memberikan kejutan kepada para penggemar dengan menampilkan aksi panggung lagu 'Candy' untuk pertama kalinya.
Dilansir Naver pada Rabu (14/12/2022), NCT Dream akan membawakan penampilan lagu 'Candy' dari winter mini album spesial mereka untuk pertama kalinya dalam ajang festival musik tahunan '2022 KBS Gayo Daechukje'.
NCT Dream yang juga menjadi lineup utama ajang festival '2022 KBS Gayo Daechukje' pada tanggal 16 Desember 2022 mendatang, akan menghangatkan panggung festival lewat lagu 'Candy' dan mendekorasi panggung dengan suasana ceria dan menyenangkan sesuai dengan mood suasana akhir tahun.
'Candy' merupakan lagu re-make dari boy group H.O.T. yang dirilis pada tahun 1996 lalu. Penulis lagu hits, KENZIE, berpartisipasi dalam mengaransemen ulang lagu tersebut dan menyesuaikannya dengan karakter NCT Dream dengan musik yang lebih modern.
Sementara itu, teaser video musik untuk lagu 'Candy' akan dirilis pada tanggal 14 Desember 2022, untuk meningkatkan rasa penasaran para penggemar di seluruh dunia.
BACA JUGA: Aktor Gajiro Sato Ditemukan Meninggal Dunia di Bak Mandi
Selain itu album digital dan video musik lagu 'Candy' akan dirilis pada saat yang bersamaan, yakni pada tanggal 16 Desember 2022. Untuk perilisan album fisik 'Candy' akan dilakukan pada tanggal 19 Desember 2022.
Selain menampilkan lagu 'Candy' pada ajang festival tahunan '2022 KBS Gayo Daechukje', NCT Dream juga akan membawakan lagu 'Candy' di konser awal tahun bersama SM Entertainment pada tanggal 1 Januari 2023 mendatang.
Para penggemar sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan menggemaskan NCT Dream dengan membawakan lagu 'Candy' secara langsung.
"Oh My God, aku sadah tidak sabar untuk melihat video musik lagu 'Candy' dan penampilan mereka di panggung. Semangat NCT Dream, aku sangat mencintai kalian," ungkap salah satu penggemar.
"Semangat NCT Dream. Aku selalu mendukungmu dan sukses selalu untuk kalian. Tolong jaga kesehatan kalian," ujar salah satu penggemar.
"Woah, malam ini teaser musik videonyan keluar? Aku sudah tidak sabar," imbuh penggemar lainnya.
"Bisa tidak sih rilis video musiknya hari ini saja? Tidak sabar menunggu sampai tanggal 16 Desember 2022," ujar penggemar lainnya.
Wah, makin tidak sabar menantikan comeback NCT Dream dengan winter mini album spesial 'Candy'. Bagaimana menurutmu?
Video yang Mungkin Anda Suka.