YouTuber Gita Savitri alias Gitasav baru-baru ini kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial. Kali ini Gitasav buat geger melalui pernyataannya tentang childfree atau keputusannya untuk tidak mempunyai anak. Menurutnya, childfree membuatnya awet muda.
Pernyataan ini disampaikan Gita saat membalas komentar salah satu netizen yang memujinya terlihat awet muda meski usianya sudah menginjak kepala tiga.
“Aku yang umur 24 kalah sama Ka Git padahal udah 30. Awet muda banget sih," tulis netizen.
BACA JUGA: Childfree tapi Didoakan Punya Anak, Gita Savitri Emosi Tanggapi Netizen: Gak Ada Adab
Komentar tersebut lantas dibalas oleh Gita rahasia awet mudanya adalah tidak memiliki anak sehingga ia memiliki waktu istirahat yang cukup.
"Not having kids is indeed natural anti aging. You can sleep for 8 hours every day, no stress hearing kids screaming. And when you finally got wrinkles, you have the money to pay for botox. (Tidak punya anak memang anti-penuaan alami. Anda bisa tidur selama 8 jam setiap hari, tidak stres mendengar teriakan anak-anak, dan saat (kulit) Anda akhirnya keriput, Anda punya uang untuk membayar botox)," jawabnya.
Pernyataan kontroversial ini membuat netizen dan ibu-ibu muda menentang Gitasav. Menurut mereka Gitasav tidak hanya berpendapat tentang keputusannya untuk childfree saja, melainkan Gita juga ‘menyenggol’ ibu-ibu lainnya.
Citra Ayu Mustika sindir Gitasav
Pernyataan kontroversial ini membuat netizen dan ibu-ibu muda menentang Gitasav. Menurut mereka Gitasav tidak hanya berpendapat tentang keputusannya untuk childfree saja, melainkan Gita juga ‘menyenggol’ ibu-ibu lainnya.
Selebgram Citra ‘Olevelove’ Ayu Mustika adalah salah satunya yang geram dengan opini istri Paul Partohap tersebut, lantas ia menanggapi komentar Gita Savitri melalui Instagram Story-nya. Citra berkata bahwa menua adalah hal yang pasti terlepas dari punya anak atau tidak.
BACA JUGA: Tuai Pro Kontra, Ini 4 Alasan Pasangan Memilih Childfree
“Menua itu PASTI Mbak Gita, terlepas punya anak atau enggak. JANGAN SOMBONG,” tulisnya.
“If you never survive motherhood, you never really survive life,” tambah Citra melalui Instagram Story yang diunggah pada Selasa (7/02/2023).
Tidak puas dengan sindirian di satu Story saja, akun Instagram dengan username Olevelove itu kembali sindir dengan mengungkit perjuangan motherhood pada Story kedua.
“Tapi gini ya Gita. Sampe Allah takdirkan kamu untuk punya anak, terus kamu kesulitan menyusui, kesulitan fase awal motherhood, jangan segan minta tolong sama perkumpulan emak-emak ini,” ungkapnya.
“Kita pasti akan selalu memaafkan dan akan selalu support karena tau sulitnya melalui fase tersebut,” pungkas selebgram yang populer di kalangan ibu-ibu muda tersebut.
“Kita maklumi BOCAH KAGET GAUL DUNIA BARAT kek kamu yang beropini soal kehidupan motherhood,” semprot Citra Ayu Mustika. Pendapat selebgram yang akrab disapa Tetegram ini didukung oleh netizen. Bagaimana menurutmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS