Keluarga Kiki Fatmala Imbau Karangan Bunga Diganti Sumbangan ke Badan Amal

Sekar Anindyah Lamase
Keluarga Kiki Fatmala Imbau Karangan Bunga Diganti Sumbangan ke Badan Amal
Kiki Fatmala (Instagram)

Kabar duka datang pagi ini dari dunia hiburan Tanah Air, Kiki Fatmala diketahui meninggal dunia pada usia 56 tahun pada Jumat (01/12/2023).

Pihak keluarga mengumumkan kabar tersebut melalui unggahan di akun Instagram pribadi Kiki Fatmala, @qq__fatamala.

Kiki Fatmala diketahui tutup usia setelah mengalami komplikasi akibat kanker yang dideritanya selama ini.

"Dengan kesedihan mendalam dan hati yang berat, kami ingin mengumumkan berpulangnya yang tercinta Kiki Fatmala. Kiki Fatmala meninggal dunia pada 1 Desember 2023 pada usia 56 tahun, karena komplikasi akibat kanker," tulis keterangan dalam unggahan tersebut, dikutip pada Jumat (01/12/2023).

Pemakaman Kiki Fatmala dikabarkan akan digelar secara tertutup, yang akan dihadiri oleh keluarga dan teman-teman terdekat saja.

Keputusan itu dipilih karena pihak keluarga ingin memiliki privasi dan ruang untuk berduka dengan suansana tenang atas kepergian Kiki Fatmala.

"Kami meminta penghormatan dan pengertian Anda untuk memberi kami ruang untuk berdua dan mengenang Kiki Fatmala dalam suasana yang tenang dan intim," lanjut mereka.

Lebih lanjut, keluarga Kiki Fatmala menolak dikirimi karangan bunga untuk mendiang aktris senior itu.

Mereka menghimbau pihak-pihak yang ingin mengirim bunga, lebih baik memberikan sumbangan kepada badan amal untuk menghormati Kiki Fatmala.

"Bagi yang ingin mengirimkan karangan bunga, keluarga meminta agar digantikan dengan sumbangan kepada badan amal sebagai penghormatan untuk Kiki Fatmala. Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada para penggemar, teman-teman, dan rekan-rekan beliau atas pesan-pesan simpati dan dukungannya," ungkap pihak keluarga.

"Kami sangat menghargai pengertian rekan-rekan semua selama masa sulit ini. Terima kasih," tutup mereka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak