Sandra Oh Resmi Bergabung di Film 'Good Fortune' Arahan Aziz Ansari

Hayuning Ratri Hapsari | raysa zahra
Sandra Oh Resmi Bergabung di Film 'Good Fortune' Arahan Aziz Ansari
Potret Sandra Oh (IMDb)

Aktris Kanada-Amerika, Sandra Oh, dikonfirmasi bergabung dalam film 'Good Fortune' yang diproduksi Lionsgate.

Menyadur dari laman Collider pada Minggu (7/4/2024), Sandra Oh telah diumumkan menjadi salah satu pemain di film aksi komedi 'Good Fortune' yang disutradarai oleh Aziz Ansari. Namun, peran yang akan dimainkannya masih belum dibocorkan.

Sandra Oh dikenal lewat perannya dalam beberapa serial dan film populer, di antaranya 'Killing Eve', 'The Chair', 'Grey's Anatomy', serta film 'Sideways'.

Ia beradu akting bersama Awkwafina dalam film komedi 'Quiz Lady' rilisan tahun 2023. Film ini pertama kali dipertunjukkan di Festival Film Toronto dan kini dapat disaksikan di platform streaming Hulu. 

Kepiawaian akting Sandra Oh juga dapat disaksikan dalam serial drama TV terbaru 'The Sympathizer' yang akan tayang perdana pada 14 April 2024 di HBO.

Terdiri dari 7 episode, serial ini turut dibintangi Robert Downey Jr., pemenang Oscar 2024 kategori Best Supporting Actor.

Selain Sandra Oh, 'Good Fortune' juga akan dibintangi sederet aktor-aktris ternama lainnya, yaitu Seth Rogen, Keanu Reeves, Keke Palmer, Cari Shayne, Evan Shafran, dan masih banyak lagi.

Film 'Good Fortune' disutradarai, diproduksi, dan turut dibintangi Aziz Ansari. Diproduseri juga bersama Anthony Katagas dan Alan Yang. Sementara Aniz Adam Ansari dan Jonathan McCoy menjadi produser eksekutif.

'Good Fortune' merupakan film kedua yang disutradarai Aziz Ansari. Film pertama yang disutradarainya ialah 'Being Mortal', bergenre drama komedi yang diproduksi Searchlight Pictures.

Namun, produksi film tersebut terpaksa dihentikan pada April 2022 karena adanya komplain perihal bintang utamanya, Bill Murray yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap seorang kru wanita.

Sebelum mengarahkan film ini, Aziz Ansari telah berpengalaman menyutradarai acara pertelevisian. Ia sebagai sutradara di komedi spesial orisinal Netflix bertajuk 'Aziz Ansari: Nightclub Comedian' tahun 2022.

Bersama Alan Yang, Aziz Ansari juga turut menyutradarai serial televisi komedi-drama Amerika 'Master of None'. Serial ini menuai pujian kritis hingga berhasil meraih tiga penghargaan Emmy Awards dan satu Golden Globe. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak