Emma Myers Didapuk Jadi Pemeran Utama Serial A Good Girl's Guide to Murder

Hayuning Ratri Hapsari | raysa zahra
Emma Myers Didapuk Jadi Pemeran Utama Serial A Good Girl's Guide to Murder
Emma Myers (Netflix)

Bagi kamu yang menonton serial populer Wednesday, pastinya sudah tidak asing dengan aktris Emma Myers yang muncul sebagai Enid Sinclair.

Emma Myers kini akan kembali berakting dengan memerankan Pip Fitz-Amobi dalam serial terbaru A Good Girl's Guide to Murder yang diadaptasi dari novel misteri yound adult karya Holly Jackson.

Menyadur dari laman resmi Netflix pada Rabu (24/4/2024), serial ini akan hadir dalam enam episode dan mengikuti perjalanan Pip, seorang remaja berusia 17 tahun, yang menyelidiki kasus pembunuhan seorang siswa sekolah menengah yang terjadi lima tahun sebelumnya.

Serial ini disutradarai oleh Dolly Wells dan naskahnya ditulis oleh Poppy Cogan. Pertama kali akan ditayangkan di Inggris dan Irlandia lewat BBC Three dan BBC iPlayer sebelum kemudian akan tersedia di Netflix. 

Serial ini berlatar lima tahun setelah sebuah insiden bunuh diri dan pembunuhan yang mengguncang kota Fairview. Seorang siswi senior yang populer, Andie Bell, tewas diduga dibunuh oleh pacarnya, Sal Singh. Setelah itu, Sal memutuskan mengakhiri hidupnya.

Meskipun polisi dan semua orang percaya bahwa kasus tersebut sudah terselesaikan, Pip Fitz-Amobi merasa ada banyak misteri dan kejanggalan di balik peristiwa itu.

Pip pun memulai penyelidikannya sendiri sebagai bagian dari proyek senior-nya, dengan tekad untuk mengungkap kebenaran.

Namun, jika benar Sal bukanlah pelakunya, itu berarti pembunuh sebenarnya masih berkeliaran dan Pip bisa saja berada dalam bahaya.

Emma Myers berkesempatan memerankan karakter utama bernama Pip Fitz-Amobie, sementara Zain Iqbal sebagai Ravi Singh, saudara laki-laki dari Sal Singh.

Serial ini juga menampilkan sejumlah aktor dan aktris lainnya, yakni Anna Maxwell Martin, Gary Beadle, Mathew Baynton, India Lillie Davies, Rahul Pattni, Henry Ashton, Mitu Panicucci, Orla Hill, dan masih banyak lagi.

Serial ini diadaptasi dari trilogi novel yang populer karya penulis Inggris, Holly Jackson. Buku pertama dalam seri ini, A Good Girl’s Guide to Murder, menjadi bestseller New York Times dan berhasil menjual jutaan kopi di seluruh dunia setelah terbit pada tahun 2019.

Seri ini kemudian dilanjutkan dengan Good Girl, Bad Blood pada tahun 2020 dan As Good As Dead pada tahun 2021. Terdapat juga novella prekuel yang dapat dibaca bertajuk Kill Joy terbitan tahun 2021.

Meski belum mendapat tanggal resmi, serial A Good Girl’s Guide to Murder dipastikan tayang di platform Netflix tahun ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak