Raih 33 Juta Views dalam 2 Hari, The Union Puncaki Top 10 Global di Netflix

Hayuning Ratri Hapsari | raysa zahra
Raih 33 Juta Views dalam 2 Hari, The Union Puncaki Top 10 Global di Netflix
Film The Union (Netflix)

Film komedi aksi The Union yang dibintangi Halle Berry dan Mark Wahlberg sukses mencuri sorotan hingga menempati posisi teratas di chart platform Netflix.

Melansir data dari laman Netflix pada Rabu (21/8/2024), The Union langsung memuncaki daftar top 10 global film berbahasa Inggris untuk pekan 12-18 Agustus 2024, setelah tayang perdana pada 16 Agustus.

Dengan total waktu tayang mencapai 60 juta jam dan 33,1 juta views, film ini berhasil mengalahkan dua film Kingsman dan film animasi Ferdinand untuk menjadi nomor satu di platform streaming tersebut.

The Union bercerita tentang Mike McKenna, seorang pekerja konstruksi yang hidupnya berjalan normal hingga berubah total saat mantan kekasihnya dari masa SMA, Roxanne Hall, tiba-tiba muncul kembali setelah 20 tahun.

Roxanne yang kini menjadi agen rahasia untuk sebuah organisasi klandestin, meminta bantuan Mike untuk menjalankan misi besar setelah timnya mengalami serangkaian kejadian tragis.

Meski telah lama berpisah dan menjalani kehidupan yang berbeda, Mike dengan sukarela terjun ke dunia spionase demi membantu Roxanne menyelesaikan misinya dan bertahan hidup.

Film garapan Julian Farino ini turut menampilkan J.K. Simmons, Mike Colter, Adewale Akinnuoye-Agbaje, dan Alice Lee. Meski dibintangi oleh Halle Berry dan Mark Wahlberg yang punya nama besar, sayangnya The Union tidak begitu mampu memenuhi ekspektasi kritikus maupun penonton.

Film ini hanya mampu mencetak rating 38% dari para kritikus di situs Rotten Tomatoes dan skor 26% dari penonton yang banyak mengkritik premis dan adegan aksinya. 

The Union sendiri ialah film pertama Berry dan Wahlberg beradu akting, namun Berry mengungkapkan bahwa persahabatan mereka di dunia nyata membantu menciptakan chemistry yang intens di layar.

The Union merupakan film kedua Halle Berry dalam kontraknya dengan Netflix, setelah sebelumnya ia membintangi Bruised pada tahun 2020 yang juga menjadi debutnya sebagai sutradara.

Di sisi lain, Mark Wahlberg sebelumnya bermain di film Arthur the King yang dirilis awal tahun ini. Wahlberg selanjutnya akan memerankan seorang pembunuh psikopat dalam film aksi thriller dari Lionsgate berjudul Flight Risk yang disutradarai oleh Mel Gibson dan dibintangi juga oleh Topher Grace.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak