Lisa kembali membuktikan dominasinya di industri musik global. Lewat album debut solonya yang bertajuk "Alter Ego," member BLACKPINK ini sukses memecahkan rekor streaming di Spotify dan mengalahkan pencapaian yang sebelumnya dipegang oleh Cardi B.
Diluncurkan pada 28 Februari 2025, "Alter Ego" berhasil meraih 23.497.033 streaming hanya dalam waktu 24 jam. Capaian ini menjadikannya sebagai album debut rapper wanita dengan jumlah streaming hari pertama terbanyak sepanjang sejarah Spotify.
Melansir Sportskeeda, rekor tersebut sebelumnya dipegang oleh Cardi B lewat album "Invasion of Privacy," yang rilis pada 2018 dan sempat dianggap sulit ditaklukkan oleh pendatang baru.
Namun, Lisa berhasil menepis keraguan itu. Bahkan, belum sebulan dirilis, "Alter Ego" sudah menembus lebih dari 200 juta total streaming, menunjukkan kekuatan fanbase global serta daya tarik Lisa sebagai solois.
Album ini terdiri dari 15 lagu dengan sejumlah kolaborasi nama besar seperti Doja Cat, Rosalía, Future, Megan Thee Stallion, Tyla, hingga Raye. Salah satu track yang langsung menjadi favorit pendengar adalah "Rapunzel," hasil duetnya bersama Megan Thee Stallion, yang meraup lebih dari 2 juta streaming hanya dalam satu hari. Tak hanya itu, lagu "Rockstar" dan "Moonlit Floor (Kiss Me)" juga sukses masuk jajaran tangga lagu global dalam waktu singkat.
Bukan hanya soal angka streaming yang fantastis, "Alter Ego" juga mendapat respons positif dari kritikus musik internasional. Banyak yang memuji keberanian Lisa mengeksplorasi genre hip-hop dan rap yang lebih intens, berbeda dari warna musik BLACKPINK yang selama ini identik dengannya.
Tak sedikit pengamat musik yang menilai Lisa berhasil keluar dari bayang-bayang grupnya dan tampil dengan karakter musikal yang lebih kuat sebagai solois.
Melalui pencapaian ini, Lisa juga tercatat sebagai artis solo wanita K-pop pertama yang berhasil menembus 3,5 miliar total streaming sepanjang kariernya di Spotify.
Dari sederet prestasi yang terus bertambah, Lisa semakin menunjukkan bahwa dirinya bukan sekadar idol K-pop, tetapi sudah menjadi ikon global di industri musik dunia yang akan terus melesat dengan berbagai rekor baru yang siap ditorehkan di masa depan.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS