Penayangan Episode 6 Chitose Is in the Ramune Bottle Diundur ke 2 Desember

Hikmawan Firdaus | Raysazahra A.M
Penayangan Episode 6 Chitose Is in the Ramune Bottle Diundur ke 2 Desember
Anime Chitose Is in the Ramune Bottle (Studio Feel)

Anime Chitose Is in the Ramune Bottle (Chitose-kun wa Ramune Bin no Naka) mengumumkan penayangan episode 6 ditunda dari 11 November menjadi 2 Desember 2025 karena alasan terkait proses produksi.

"Terkait penayangan episode ke-6 dan seterusnya, yang semula dijadwalkan tayang mulai Selasa, 11 November, kami memutuskan untuk menunda penayangan dan distribusinya karena alasan produksi serta demi menjaga kualitas cerita utama," demikian bunyi siaran pers, dikutip pada Rabu (5/11/2025).

"Kami memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada para penonton yang telah menantikan penayangan anime ini, serta kepada seluruh pihak terkait atas ketidaknyamanan dan kekhawatiran yang ditimbulkan." tambahnya.

Setelah itu, episode ke-7 akan tayang pada 9 Desember, diikuti episode ke-8 pada 16 Desember, episode ke-9 pada 23 Desember, dan episode ke-10 pada 30 Desember. Informasi lebih lanjut mengenai penayangan episode 11 hingga 13 akan diumumkan nanti.

Selama masa penundaan tersebut, slot tayang anime ini akan diisi oleh program spesial dari anime Wooser’s Hand-to-Mouth Life.

Deretan pengisi suara anime ini ada Shgo Sakata sebagai Saku Chitose, Manaka Iwami sebagai Yuko Hiiragi, Hina Yomiya sebagai Yua Uchida, Ikumi Hasegawa sebagai Yuzuki Nanase, Rumi kubo sebagai Haru Aomi, Chika Anzai sebagai Asuka Nishino, Yhei Azakami sebagai Kuranosuke Iwanami, dan Masaya Miyazaki sebagai Kenta Yamazaki.

Chitose Is in the Ramune Bottle disutradarai oleh Yji Tokuno di bawah studio feel., dengan Naruhisa Arakawa sebagai pengawas naskah sekaligus menulis skenario bersama penulis asli Hiromu. Desain karakternya dikerjakan oleh Sumie Kinoshita.

Anime ini diadaptasi dari light novel karya Hiromu dan diilustrasikan oleh raemz. Volume pertamanya diterbitkan oleh Shogakukan di bawah label Gagaga Bunko pada 18 Juni 2019. Hingga Oktober 2025, total sembilan volume utama dan tiga volume kumpulan cerita pendek telah dirilis.

Versi manga-nya yang digambar oleh Bobcat diserialkan di situs Manga Up! milik Square Enix mulai 12 April 2020 hingga 8 Februari 2025. Square Enix kemudian merilis kumpulan chapter-nya dalam 8 volume tankbon.

Ceritanya sendiri berfokus pada Saku Chitose, seorang siswa populer sekaligus ketua kelas yang memimpin sekelompok murid bernama Tim Chitose. Di antara para anggotanya ada Yko Hiiragi, siswi yang diam-diam menyimpan perasaan padanya.

Diketahui Saku kerap menjadi sasaran hujatan di dunia maya dari orang-orang yang iri dengan popularitasnya. Namun, hal itu sama sekali tidak menggoyahkan rasa percaya dirinya.

Di luar forum-forum internet kecil, Saku justru dikenal sebagai sosok yang dikagumi teman-teman sekelasnya dan menjadi murid teladan di mata para guru.

Memasuki tahun kedua di sekolah menengah, Saku kembali bertemu dengan teman-teman lamanya dan menjalin hubungan baru dengan murid-murid lain yang termasuk dalam kalangan elit sosial sekolah.

Suatu ketika, wali kelasnya menugaskannya untuk membujuk salah satu teman sekelasnya, Kenta Yamazaki, yang telah lama mengurung diri di rumah, agar mau kembali ke sekolah. Ingin menyelesaikan tugas itu secepat mungkin, Saku pun mendatangi rumah Kenta keesokan harinya.

Namun tugas tersebut rupanya jauh lebih sulit dari yang dibayangkan karena Kenta ternyata sangat membencinya dan menjadi salah satu orang yang aktif menjelek-jelekkan Saku.

Demi mempertahankan citranya yang sempurna, Saku harus menemukan cara untuk meluluhkan hati Kenta dan membawanya kembali ke sekolah.

Dari sinilah kisah Chitose Is in the Ramune Bottle bergulir, mengikuti Saku, Yko, dan anggota Tim Chitose lainnya saat mereka berusaha membantu teman-teman di sekolah menghadapi berbagai masalah mereka masing-masing.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak