Ada Dugaan Nikah Siri? Status Inara Rusli dan Insanul Fahmi Dipertanyakan

Hayuning Ratri Hapsari | Natasya Regina
Ada Dugaan Nikah Siri? Status Inara Rusli dan Insanul Fahmi Dipertanyakan
Inara Rusli (Instagram/mommy_starla)

Isu dugaan perselingkuhan antara Inara Rusli dan Insanul Fahmi kembali menjadi perbincangan hangat publik. Kasus ini semakin mencuat setelah Wardatina Mawa, istri sah Insanul Fahmi, melaporkan keduanya ke polisi atas dugaan perzinahan.

Sementara laporan tersebut tengah diproses, Inara memilih untuk tetap bungkam, membuat spekulasi publik terus berkembang tanpa arah yang pasti.

Di tengah riuhnya opini warganet, nama KH. Mahrus Iskandar, pengasuh Pondok Pesantren Asshiddiyah Jakarta, turut terseret untuk memberikan klarifikasi.

KH. Mahrus Iskandar Sebut Ada Kemungkinan Pernikahan Siri

Pernyataan soal dugaan hubungan Inara Rusli dan Ihsanul Fahmi [Instagram]
Pernyataan soal dugaan hubungan Inara Rusli dan Ihsanul Fahmi [Instagram]

Perhatian publik meningkat ketika Mahrus Iskandar membuka sesi tanya jawab di Instagram dan mendapat pertanyaan langsung dari warganet soal isu nikah siri Inara dan Fahmi. Salah satu pengguna bertanya, "Gus apa benar Inara sama Ihsan sudah menikah siri?"

Tak disangka, Mahrus memberi jawaban yang memantik diskusi lebih luas: "Informasi yang saya dapatkan beberapa waktu dekat ini, katanya 'iya'."

Meski demikian, ia menegaskan bahwa dirinya belum memegang kepastian dan meminta publik untuk menunggu keterangan dari pihak terkait.

"Tapi lebih baik menanyakan atau menunggu info dari yang bersangkutan langsung," ujarnya.

Ia bahkan menutup pernyataannya dengan permohonan maaf, "Karena yang harusnya menjawab adalah yang bersangkutan. Mohon maaf sekali. JazakumullAllahu khoiro..

Alasan Mahrus Ungkap Informasi: Soal Cara Memandang dan Niat

Dalam lanjutan sesi tanya jawab tersebut, Mahrus Iskandar juga ditanya soal keberaniannya mengungkap kemungkinan adanya pernikahan siri.

Menurutnya, setiap tindakan sudah melalui pertimbangan pribadi. "Bismillah apa pun sudah dipertimbangkan, tinggal bagaimana dan niat kita mau apa dalam menyikapi," jelasnya.

Ia pun menegaskan bahwa mencari penerimaan penuh dari manusia adalah hal yang mustahil. "Mencari ridho manusia sepenuhnya tujuan yang tidak akan mungkin ditemukan," tandasnya.

Meski begitu, Mahrus mengingatkan bahwa informasi tentang nikah siri itu bisa saja keliru dan perlu dikonfirmasi langsung.

"Sebaiknya menunggu langsung dari yang bersangkutan, bukan dari saya. Mohon maaf jazakumullAllahu khoiron," tutupnya.

Interaksi Lama Jadi Perhatian: Pertemuan Inara & Mahrus di Dompet Dhuafa

Warganet kemudian kembali menyoroti interaksi Mahrus Iskandar dan Inara dalam unggahan Instagram tanggal 19 Mei 2025.

Saat itu, Inara mengunjungi kantor Dompet Dhuafa untuk membahas kolaborasi program sosial di masa mendatang.

Dalam foto yang beredar, selain founder Dompet Dhuafa Parni Hadi, Mahrus Iskandar juga hadir sebagai tamu dalam pertemuan tersebut.

Kejadian ini kini ditafsirkan ulang oleh sebagian warganet yang sudah terlanjur curiga setelah munculnya isu nikah siri.

Publik Tak Percaya: Dugaan Pernikahan Siri Disebut Hanya Alibi

Meski kabar nikah siri disampaikan oleh Mahrus Iskandar, banyak warganet justru ragu dan menganggap bahwa klaim tersebut bisa saja hanya respons defensif setelah laporan Wardatina Mawa masuk ke polisi.

Menurut mereka, Inara dan Fahmi diduga sengaja mengaku menikah siri untuk menghindari jerat hukum perzinahan.

Hal ini diperkuat oleh fakta bahwa Wardatina sempat menerima DM dari Inara. Dalam pesan tersebut, Inara menyatakan tidak akan menikah dengan Fahmi jika ia masih berstatus suami orang.

Wardatina juga mengungkap bahwa Fahmi baru meminta izin poligami pada Oktober 2025, seperti yang disampaikan dalam tayangan YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.

Respons Warganet: Sinis, Geram, Hingga Khawatir Etikanya

Kolom komentar media sosial pun dipenuhi reaksi beragam. Beberapa di antaranya bernada sinis terhadap klaim nikah siri yang mendadak muncul setelah laporan polisi.

"Sudah kuduga pasti akan bilang sudah menikah siri," tulis akun @delpias***.

"Giliran dilaporin ngakunya nikah siri, di DM katanya dipastikan menikah ketika tidak suami orang. Inara Inara," sindir akun @secretlifeofse***.

"Kalo memang betul sudah menikah siri fix yang menikahkan juga ikut berdosa karena sudah berkolaborasi menghancurkan rumah tangga orang lain," ujar @yanie***.

Banyak yang menilai bahwa situasi ini semakin membingungkan dan menimbulkan tanda tanya besar soal alur sebenarnya yang terjadi antara Inara, Fahmi, dan Wardatina.

Kasus dugaan perselingkuhan dan isu nikah siri ini belum menemukan titik terang. Baik Inara Rusli maupun Insanul Fahmi belum memberikan pernyataan resmi, membuat publik terus menunggu kejelasan.

Hingga saat ini, perhatian masyarakat masih tertuju pada perkembangan laporan Wardatina Mawa sekaligus kemungkinan adanya klarifikasi dari pihak yang bersangkutan.

Kasus ini menunjukkan betapa cepatnya spekulasi dapat berkembang ketika informasi belum disampaikan secara langsung oleh pihak terkait.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak