16 Hal Positif yang Bisa Kita Bajak dari Pandemi Covid-19

Rendy Adrikni Sadikin | wa
16 Hal Positif yang Bisa Kita Bajak dari Pandemi Covid-19
Ilustrasi.(Pexels/Soulful Pizza)

Seburuk-buruknya sesuatu pasti ada baiknya juga. Baik itu secara langsung maupun tak langsung.

Pun pandemi Covid-19 yang kini tengah menghantui dunia. Meski keganasannya telah menebar teror ke semua negara-negara di seluruh pelosok bumi, memporak-porandakan perekonomian, dan mengubah gaya hidup manusia, tentunya masih ada juga sedikit hal positif yang bisa kita manfaatkan.

Karena itulah ada saia tokoh-tokoh dunia yang mengajak untuk menggali nilai positif dari pandemi ini. Bahkan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo menghimbau agar bangsa Indonesia bisa membajak momen pandemi Covid-19 ini untuk bekal melangkah maju lebih jauh ke depan.

Lalu apa sebenarnya yang bisa benar-benar kita petik dari terjadinya pandemi Covid-19 ini?

Jika kita cermati dengan teliti, ternyata memang ada beberapa hal positif dari Pandemi Covid-19 yang bisa kita syukuri.

1. Sadarkah kita di era modern yang begitu dinamis sekarang, Covid-19 telah berhasil membawa keluarga kembali ke dalam kehangatan rumah & bisa banyak melakukan aktivitas rumah bersama-sama lagi.

2. Covid-19 berhasil membuat beberapa tempat yang dianggap negatif seperti bar, klub malam, rumah bordil, kasino & tempat dimana banyak org berbuat maksiat tutup atau setidaknya membatasi jam operasional mereka.

3. Dari sektor ekonomi khususnya perbankan, pandemi Covid-19 berhasil menurunkan suku bunga bank yang sebelumnya dianggap mencekik leher masyarakat.

4. Gara-gara pandemi Covid-19 yang tidak juga teratasi, hal ini membuat banyak pemerintahan memindahkan alokasi anggaran militer negara menjadi anggaran perawatan kesehatan bagi rakyat.

5. Wabah Corona Covid-19 telah memaksa kekuasaan negara serta pemerintah untuk lebih memperhatikan rakyatnya dibandingkan hal-hal lainnya.

6. Wabah Corona atau pandemi Covid-19 telah banyak membungkam kesombongan negara yang dulu menganggap dirinya paling hebat & tak terkalahkan dan memandang sebelah mata kepada negara-negara lainnya.

7. Wabah Corona Covid-19 mampu melemahkan para diktator dunia yg selama ini memiliki kesombongan yang luar biasa.

8. Wabah Corona Covid-19 berhasil menyadarkan kembali umat manusia agar kembali banyak berdoa & berharap kepada kekuasaan Tuhan serta tidak lagi semata-mata mengandalkan sains & kemajuan teknologi modern semata.

9. Pandemi Covid-19 secara tidak langsung memaksa masyarakat untuk belajar cara bersin, menguap, batuk secara baik, benar & sopan .

10. Tanpa begitu kita sadari, pandemi Covid-19 membuat kita kembali banyak tinggal di rumah & menjalani hidup sederhana.

11. Virus Corona Covid-19 mampu menyadarkan kita tentang bagaimana sebuah virus kecil yang hanya berukuran 150 nano bisa mengalahkan 7 milyar manusia yang menempati segenap pelosok bumi dengan luas ratusan juta hektar.

12. Keganasan wabah Corona Covid-19, telah memberi kesempatan kepada kita untuk kembali menyadari bahwa kematian itu nyata dan dekat dengan kita.

13. Untuk mencegah terjangkitnya infeksi virus Corona Covid-19, kita dipaksa mau belajar untuk tidak jajan & makan sembarangan di luar.

14. Terjadinya wabah Corona seharusnya berhasil membangunkan kesadaran kita pada kenyataan & memberi kita kesempatan untuk meminta pengampunan & pertolongan kepada Tuhan.

15. Lagi-lagi keganasan wabah Corona seolah berusaha menumbuhkan kembali kesadaran kita bahwa apa yang kita miliki adalah milik Tuhan yang bisa diambil kembali oleh-Nya kapan saja Dia berkehendak. Percayalah, Tuhan menurunkan sesuatu dengan hikmah; ada pelajaran besar dalam hal ini bagi mereka yang arif & bijaksana untuk melihat & menyadarinya.

16. Serangan wabah Corona yang bertubi-tubi, membuat kita semua menyadari akan begitu pentingnya mempunyai proteksi kesehatan yang bagus.

Itulah beberapa hal baik dan positif yang terselip di dalam suramnya pandemi Covid-19 yang tanpa terasa cukup lama menghantui kita semua. Sudahkah kita berhasil mengambil hikmah dari pagebluk yang menimpa ini?

Berhasilkah kita membajak hal-hal positif yang tersimpan dalam suramnya wabah Corona ini? Semoga setelah pandemi ini berhasil kita atasi nanti, kita mampu mendapatkan banyak pelajaran berharga darinya. Tabik.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak