Mungkin ada sebagian dari kita yang belum mengetahui beberapa jenis tanaman hias di bawah ini ternyata memiliki manfaat yang dapat menetralisir racun atau polutan yang ada di udara. Berikut daftarnya.
1. Sri Rejeki

Tanaman hias yang pertama yaitu Sri Rezeki atau yang punya nama ilmiah aglonema. Tanaman yang sempat viral ini beberapa waktu lalu, ternyata tidak hanya terkenal dengan kecantikan pada corak daunnya tapi juga dianggap sebagai tanaman pembawa hoki.
Tanaman ini juga diyakini dapat memfilter debu yang ada dalam ruangan seperti formalin, formaldehida, karbon monoksida, benzena, dan trikloroetilen.
2. Lidah Mertua

Lidah mertua atau juga dikenal dengan sebutan tanaman ular memiliki nama ilmiah yaitu sansevieria. Tanaman ini juga diyakini dapat menyerap debu, polusi, ataupun racun di udara seperti karbon dioksida, benzena, xylene, trikloroetilen, dan juga formaldehida.
3. Palem Kuning
Selanjutnya adalah tanaman palem kuning atau areca palm. Tanaman sejenis pinang-pinangan ini berasal dari Madagascar. Selain memiliki nilai estetik ternyata juga mampu mereduksi zat polutan yang ada di udara sekitarnya seperti benzena, karbon monoksida, formaldehida, trikloroetilen, xylene, dan lain-lain.
4. Lidah Buaya

Tidak hanya bisa dijadikan produk perawatan kecantikan kulit atau produk kesehatan lainnya, lidah buaya atau aloe vera ternyata juga mampu menyaring polutan di udara. Selain itu, tanaman ini termasuk jenis tanaman yang mudah dirawat, juga sangat cocok ditempatkan dalam maupun luar ruangan
5. Sirih Gading

Terakhir ada tanaman sirih gading atau epipremnum aureum. Tanaman hias murah meriah ini ternyata dapat menyerap zat formaldehida atau formalin di udara sekitar rumah.
Itulah 5 jenis tanaman hias pembersih udara yang sering kita temui di dalam ataupun luar ruangan. Mau mencoba menanamnya?