Manfaat Singkong bagi Kesehatan yang Sayang untuk Dilewatkan

Hikmawan Firdaus | Keza Felice
Manfaat Singkong bagi Kesehatan yang Sayang untuk Dilewatkan
ilustrasi singkong (Pixabay)

Singkong menjadi salah satu bahan makanan pokok yang mudah ditemukan dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Singkong memang termasuk makanan pokok untuk berbagai penduduk dunia, terutama yang berada di wilayah tropis seperti Afrika, Amerika Selatan, dan Asia.

Sementara itu, di Indonesia sendiri singkong bisa diolah menjadi aneka makanan, seperti direbus, dikukus, digoreng, atau diolah menjadi makanan tradisional seperti getuk. Singkong juga mengandung magnesium, polifenol, zinc, selenium, fosfor, vitamin B, vitamin A, dan beragam jenis antioksidan, seperti flavonoid.

Disadur dari Alodokter, berikut ini termasuk manfaat dari sinkong yang sayang untuk dilewatkan.

1. Menjadi Sumber Serat dan Karbohidrat Kompleks

Tak hanya kalori, singkong juga diperkaya akan kandungan serat dan juga karbohidrat kompleks. Kedua nutrisi inilah yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan saluran cerna, mengendalikan gula darah, dan mengurangi peradangan. Apabila kadar gula darah sudah terkendali, maka risiko terserang penyakit diabetes tipe 2 juga akan semakin rendah. Akan tetapi, manfaat singkong untuk hal ini masih diperlukan penelitian yang lebih lanjut.

2. Untuk Menambah Energi

Diketahui bahwa singkong memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi. Umumnya untuk 100 gram singkong terdapat kandungan 110- 150 kalori. Oleh sebab itulah kamu bisa memperoleh energi ekstra untuk menjalani aktivitas sehari-hari salah satunya dengan mengonsumsi singkong. Sebab jumlah kalori di dalamnya memang lebih tinggi bila dibandingkan dengan jumlah kalori pada umbi lain seperti ubi dan kentang.

3. Membantu Mengontrol Gula Darah

Singkong termasuk makanan yang memiliki indeks glikemik yang rendah. Karena itulah singkong tidak membuat kadar gula darah mudah naik. Sedangkan beberapa riset juga menyebutkan bila singkong bermanfaat untuk membantu dalam mencegah terjadinya resistensi insulin dan terjadinya diabetes. Bahkan, singkong juga dapat membantu mengontrol gula darah kepada seseorang dengan penyakit diabates.

4. Memiliki Kandungan Antioksidan yang Baik

Manfaat singkong juga bisa diperoleh dari kandungan vitamin A, vitamin C, dan beta-karoten yang ada di dalamnya. Vitamin A dan vitamin C merupakan antioksidan yang berfungsi untuk mencegah terjadinya penyakit jantung, melindungi tubuh dari efek radikal bebas, hingga mengatasi kerutan di kulit. Sedangkan kandungan beta karoten di dalamnya akan meningkatkan daya tahan tubuh, mengurangi risiko kanker, mencegah kambuhnya gejala asma, dan juga baik bagi kesehatan kulit serta mata. 

Meskipun singkong baik bagi kesehatan tubuh, tetapi kamu tak boleh mengonsumsinya secara berlebihan!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak