Demi Kenyamanan, Ini 6 Etika Menonton Film di Bioskop

Hayuning Ratri Hapsari | NAFRI DIFAR
Demi Kenyamanan, Ini 6 Etika Menonton Film di Bioskop
Ilustrasi menonton film bioskop (Pexels.com/Pavel Danilyuk)

Salah satu hobi yang banyak digemari orang adalah menonton film. Walaupun saat ini film dapat ditonton di televisi ataupun saluran berbayar lain, namun antusiasme menonton di bioskop masih cukup tinggi. Hal ini disebabkan oleh sensasi berbeda yang diperoleh  saat menonton di bioskop dibandingkan dengan di rumah.

Mengingat menonton film di bioskop adalah aktivitas yang melibatkan banyak orang, tentu saja ada etika-etika yang harus dipahami dan dipatuhi bersama agar acara menonton menyenangkan dan tak ada yang dirugikan. Sebagai sesama konsumen, kamu perlu menghargai penonton lain yang juga mempunyai hak untuk menonton dengan tenang dan nyaman.

Berikut 6 etika menonton di bioskop yang perlu kamu tahu.

1. Jangan telat

Datang saat film sudah mulai sebenarnya  bukan hanya merugikan kamu sendiri karena kamu tak mengikuti dari awal jalan cerita film yang ditayangkan. Tetapi kamu juga telah menggangu kenyamanan orang lain karena harus melihat kamu berseliweran mencari kursi kamu. Jadi, usahakan untuk datang tepat waktu dan masuk studio sebelum film dimulai sesuai dengan panggilan pintu teater dibuka.

2. Jangan berisik

Semua penonton ingin menikmati film dengan nyaman dan tak terganggu oleh suara-suara lain, termasuk suara berisik orang mengobrol, mengomentari film atau pun ikut menyanyikan soundtrack film yang sedang diputar. Tahan dirimu agar orang lain tidak terganggu.

Jangan bermain handphone dan ubah pengaturan handphone ke mode nada getar agar tak mengganggu penonton lain. Kamu juga harus tahu bahwa cahaya layar handphone kamu juga bisa mengganggu penonton lain.

3. Jangan keluar masuk bioskop

Hampir sama dengan datang telat, keluar masuk bioskop saat film sudah tayang sangat mengganggu penonton lain. Mungkin kamu perlu ke toilet, lakukan dengan hati-hati dan pelan dan jangan melakukannya berkali-kali. Jika memang sedang ada masalah dengan urusan toilet kamu, lebih baik kamu berpikir ulang sebelum memutuskan untuk  menonton di bioskop. Lagipula kamu juga tak akan merasa nyaman kan?

4. Sopan

Jangan sampai kamu seenaknya mengangkat kaki keatas kursi hanya karena kursi di depanmu kosong. Itu sangat menjengkelkan penonton lain dan tentu saja tidak sopan. Bersikaplah wajar dan tunjukkan bahwa kamu tahu sopan santun.

Begitu juga saat menikmati camilan. Makanlah dengan wajar dan jangan berdecak-decak dengan keras. Hindari juga menyedot minuman sampai bersuara nyaring. Kalau minumanmu sudah habis, jangan dipaksa ya.

5. Duduk sesuai nomor kursi pada tiket

Walaupun bioskop sedang tidak penuh, sebaiknya kamu tidak duduk sembarangan. Duduklah sesuai nomor kursi yang tertera pada tiket.

6. Jangan merekam 

Kamu tentu tahu kan, perbuatan ini bisa berisiko dianggap sebagai tindakan pembajakan. Hati-hati dan jangan pernah merekam apalagi membagikannya ke media sosial. 

Itulah 6  etika menonton film di bioskop yang sebaiknya kamu patuhi. Kamu harus ingat bahwa di bioskop ada orang lain yang mempunyai hak yang sama denganmu karena sama-sama membayar tiket menonton. Menurut kamu apa lagi etika menonton di bioskop? 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak