Sang legenda pesepakbola bola Brasil, Pele, menghembuskan napas terakhir di usia 82 tahun setelah berjuang menghadapi kanker usus besar yang menggerayanginya. Diketahui Pele meninggal dunia di rumah sakit Albert Einstein, Sao Paulo, Jumat (30/12/2022) dini hari WIB.
Pele merupakan sosok bintang terkenal Brasil yang cukup disegani pemain lawannya, bahkan Pele disebut-sebut belum ada tandingan yang dapat menyaingi kehebatan bermain sepak bola hingga saat ini. Bagi para penggemar sepak bola, terutama fans Brazil, sosok pemain bernama Pele tidak terdengar asing, bukan?
Berikut adalah 5 fakta pesepakbola bola Brasil yang disebut-sebut pernah menjuarai 3 kali piala dunia sekaligus. Yuk sama-sama simak penjelasannya di bawah ini!
1. Pernah memboyong 3 trofi piala dunia
Jika kamu menganggap bahwa Messi merupakan pemain sepak bola terbaik sepanjang masa, sebab pernah memboyong trofi piala dunia 2022 kemarin? Maka kamu salah! Sebab Pele pernah memenangkan tiga piala dunia bersama tim nasional Brasilnya, lho!
Pertama, Pele memenangkan Piala Dunia pada tahun 1958 bersama tim nasional Brasil dengan mengalahkan Swedia dengan skor 5-2.
Kedua, Pele kembali memantapkan aksinya pada pegelaran Piala Dunia tahun 1962 bersama tim nasional Brasil dengan mengalahkan Czechoslovakia dengan skor 3-1.
Ketiga, Pele kembali memenangkan Piala Dunia pada tahun 1970 bersama tim nasional Brasil dengan mengalahkan Italia dengan skor 4-1. Dengan memenangkan tiga Piala Dunia, Pele diakui sebagai salah satu pemain sepak bola terbaik dalam sejarah sepak bola.
BACA JUGA: Pele Meninggal Dunia Hari Ini, Berikut Perjalanan Karier Sang Legenda di Dunia Sepak Bola
2. Pencetak 1000 gol
Pele dinobatkan sebagai Atlet Abad Ini oleh Komite Olimpiade Internasional pada tahun 1999, dan juga dicatat sebagai salah satu 100 Orang Terpenting Abad ke-20 oleh majalah Time. Dia diangkat ke Hall of Fame Sepak Bola Nasional pada tahun 1998 dan Hall of Fame Museum Sepak Bola Brasil pada tahun 1999
Pele mencetak total 1.281 gol dalam kariernya, menjadikannya pencetak gol terbanyak dalam sejarah sepak bola profesional. Dia juga satu-satunya pemain yang mencetak lebih dari 1.000 gol.
3. Orang paling berpengaruh di Brasil
Pele memang memiliki pengaruh yang besar di Brasil dan diakui sebagai salah satu tokoh terkemuka di Brasil, bahkan mengutip Straits Times, Pele pernah menjabat sebagai duta besar olahraga untuk Brasil pada tahun 1995, di mana ia bertugas untuk mempromosikan olahraga di negara tersebut. Selain itu, Pele juga pernah menjabat sebagai presiden tim sepak bola Santos pada tahun 2010-2014.
4. Lahir miskin
Kata pepatah 'Masa-masa sulit, menciptakan manusia hebat!' hal ini memang berlaku bagi sosok Pele. Pele dibesarkan dalam keadaan hidup yang serba sulit di Três Corações, Minas Gerais, Brasil. Ayah Pele adalah seorang buruh tambang yang tidak memiliki pekerjaan tetap dan keluarga Pele hidup dalam keadaan yang sulit.
Meskipun begitu, Pele merupakan sosok pantang menyerah dan gigih dalam menggapai mimpinya menjadi seorang pesepakbola.
Pele mulai bermain sepak bola profesional pada usia 15 tahun untuk Santos FC, sebuah klub Brasil. Dia segera menjadi pemain bintang dan membantu memimpin tim ke kemenangan banyak dalam liga Brasil dan dalam turnamen internasional.
BACA JUGA: Neymar Ungkap Jasa Besar Pele: Sebelumnya, Sepak Bola Hanya Olahraga Biasa
5. Manusia berhati dermawan
Terlepas dari kecerdasannya dalam bermain sepak bola, Pele juga terkenal sebagai sosok yang dermawan. Ia sering terlibat dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan dan telah memberikan banyak sumbangan kepada berbagai organisasi sosial dan kemanusiaan, terutama kepada anak-anak yang membutuhkan bantuan.
Salah satu organisasi yang pernah menerima sumbangan dari Pele adalah UNICEF. Pada tahun 1992, Pele dipilih menjadi duta besar UNICEF, di mana ia bertugas untuk mempromosikan hak-hak anak di seluruh dunia.
Itulah tadi 5 fakta legenda pesepakbola Brasil Pele. Meski, sosoknya kini sudah tiada, namun jasanya tidak akan pernah dilupakan oleh siapa pun, terkhusus para pencinta olahraga sepak bola di seluruh dunia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS