3 Filosofi yang Dapat Diambil dari Mendaki Gunung, Menaklukkan Batasan Diri

Hayuning Ratri Hapsari | Muhammad Hafizh Ramadhan
3 Filosofi yang Dapat Diambil dari Mendaki Gunung, Menaklukkan Batasan Diri
Ilustrasi mendaki gunung (Unsplash.com/@mattkgross)

Mungkin untuk anak-anak muda, kegiatan mendaki gunung menjadi suatu hal yang cukup menyenangkan. Bukan hanya untuk meredakan stres, kegiatan ini pun membuat kamu dapat melihat keindahan alam selama perjalanan mendaki. Namun, mendaki ternyata tidak selalu mudah, karena kamu harus menghadapi berbagai rintangan yang ada.

Meskipun begitu, kegiatan ini juga bisa memberikan sejumlah filosofi hidup yang menarik. Berikut ini adalah 3 filosofi yang dapat diambil dari mendaki gunung.

1. Membutuhkan proses panjang hingga sampai puncak

Mendaki gunung tidak semudah seperti yang dibayangkan, terlebih kalau gunung itu mempunyai rute waktu pendakian yang lama dan rute yang jauh sehingga membutuhkan proses panjang hingga kamu bisa mencapai puncak.

Segala proses itu mirip dengan perjalanan hidup manusia, meskipun prosesnya mungkin berliku-liku dan tidak selalu mudah tapi kamu pada akhirnya bakal tiba di puncak. Kalau sudah mencapai puncak tentu rasa lelah selama ini seakan terbayarkan. 

BACA JUGA: 4 Masalah yang Biasanya Terjadi saat Mendaki Gunung

2. Mendaki memerlukan tujuan yang jelas

Kamu tentu harus menetapkan tujuan yang bakal didatangi sebelum berangkat untuk mendaki gunung. Saat menentukan tujuan pun harus dipikirkan terlebih dahulu dengan matang sehingga segalanya memerlukan pertimbangan untuk bisa mendaki dengan aman.

Begitu juga dengan hidup, setiap hal memerlukan tujuan yang jelas. Jika kamu tidak mempunyai tujuan yang jelas dalam hidup, kamu tidak bakal bisa mencapai target yang ada. Bukannya mendapatkan kesuksesan, kamu bahkan akan memperoleh hambatan.

BACA JUGA: 5 Manfaat Mendaki Gunung, Disebut Ampuh Memupuk Solidaritas Pertemanan

3. Mendaki berarti menaklukkan diri sendiri

Proses mendaki memang memerlukan berbagai usaha dengan maksimal, dari mulai melawan rasa lelah, rasa takut, dan semua tantangan yang lain. Aktivitas mendaki seakan bukan hanya tentang cara menaklukkan gunung, melainkan seperti cara menaklukkan batasan diri.

Hal itu sama dengan kalau kamu bisa berusaha untuk keluar dari zona nyamanmu selama ini. Melawan rasa takut dan mencoba sesuatu yang baru bakal membuatmu jadi lebih berani untuk menjalani kehidupan di masa depan.

Itulah 3 filosofi yang dapat diambil dari mendaki gunung, filosofi yang penuh dengan pesan positif sehingga bisa menjadi pelajaran dalam kehidupan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak