Timnas Indonesia Melangkah ke Piala Asia U-23 dengan Rekor Fantastis

Ayu Nabila | Ilham Hambali
Timnas Indonesia Melangkah ke Piala Asia U-23 dengan Rekor Fantastis
Timnas Indonesia (PSSI)

Timnas Indonesia U-23 memiliki modal penting untuk pertandingan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 September mendatang, melawan Turkmenistan dan Chinese Taipei. Skuad asuhan Indra Sjafri diprediksi dapat melaju ke Final Piala Asia 2024.

Keluar sebagai juara SEA Games 2023 di Kamboja memberikan energi positif untuk setiap pemain dengan percaya diri yang tinggi menatap laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 adalah skuad SEA Games 2023 yang akan ditunjuk untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 bersama pelatih kepala Indra Sjafri.

Menorehkan sejarah sebagai juara Asia Tenggara lewat 6 pertandingan tanpa kalah termasuk mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 menjadi rekor fantastis menjadi langkah awal untuk melaju ke Piala Asia 2024.

Kilas balik Timnas Indonesia di SEA Games 2023 Mencatatkan Rekor Fantastis

1. Keluar sebagai juara Grup B dengan rekor clean sheet.

2. Tanpa kekalahan satupun hingga final

3. Tim paling subur di SEA Games 2023 dengan 18 gol

4. Pecundangi Thailand dengan skor 5-2 jadi kemenangan terbesar di final SEA Games

5. Top skor dikuasai pemain Timnas Indonesia Fajar dan Sananta masing-masing cetak 5 gol

6. Pecahkan rekor penantian 32 tahun medali emas Indonesia di SEA Games

Dengan bekal yang dibawa saat SEA Games 2023, dengan total 6 kemenangan tanpa kalah akan membuat Timnas Indonesia U-23 lebih siap dan matang melawan tim Asia lainnya termasuk Turkmenistan dan Chinese Taipei.

Dimana, Turkmenistan adalah tim yang pernah dikalahkan Thailand dengan skor 1-0, sedang Timnas Indonesia di SEA Games bisa mengalahkan Thailand dengan telak 5-2 lewat babak perpanjangan waktu.

BACA JUGA: Kelas! Taktik Jitu STY Pernah Permalukan Argentina di Ajang Piala Dunia

Tentu hasil ini menunjukan Timnas Indonesia U-23 memiliki peluang besar untuk mengalahkan Turkmenistan dengan skor lebih dari satu gol.

Rekor Turkmenistan di enam pertandingan terakhir mereka cukup buruk dibanding Timnas Indonesia yang mengema enam kemenangan beruntun.

Turkmenistan hanya mampu memenang dua laga terakhir mereka dan empat kali menelan kekalahan. Adapun lawan Timnas Indonesia U-23 lainnya Chinese Taipei lebih buruk dibanding rekor Turkmenistan.

Di enam pertandingan terakhirnya, Chinese Taipei belum pernah satupun mendapatkan kemenangan. Mereka kalah dari Nepal, Australia, Kuwait dan Thailand.

Selain itu, Chinese Taipei juga pernah dikalahkan dua kali oleh Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Asia tahun lalu dengan skor 3-0 dan 2-1.

Dengan rekor hasil ini, Timnas Indonesia U-23 diatas kertas lebih unggul dibanding lawannya di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Jika Timnas Indonesia U-23 berhasil keluar sebagai juara Grup K dan lolos ke final Piala Asia U-23 2024 mereka akan menorehkan sejarah baru selain juara SEA Games 2023.

Berikut Pembagian Grup di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Kualifikasi Piala Asia U-23 2024:

Grup A: Yordania, Suriah, Oman, Brunei Darussalam

Grup B: Korea Selatan, Myanmar, Kirgistan, Qatar

Grup C: Vietnam, Singapura, Yaman, Guam

Grup D: Jepang, Bahrain, Palestina, Pakistan

Grup E: Uzbekistan, Iran, Hong Kong, Afghanistan

Grup F: Irak, Kuwait, Timor Leste, Makau

Grup G: Uni Emirat Arab, India, Maladewa, China

Grup H: Thailand, Malaysia, Bangladesh, Filipina

Grup I: Australia, Tajikistan, Laos, Korea Utara

Grup J: Arab Saudi, Kamboja, Lebanon, Mongolia

Grup K: Turkmenistan, Indonesia, Chinese Taipei.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak