Taklukkan Vietnam dengan Skor 0-1, Skuad Garuda Jaga Peluang Lolos 16 Besar

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Taklukkan Vietnam dengan Skor 0-1, Skuad Garuda Jaga Peluang Lolos 16 Besar
Selebrasi Pemain Timnas Indonesia Usai Taklukkan Vietnam di Laga Ke-2 dengan Skor 0-1. (pssi.org)

Pada lanjutan laga grup D Piala Asia 2023, timnas Indonesia sukses menjaga peluang lolos ke babak 16 besar usai menaklukkan Vietnam di laga ke-2 dengan skor tipis 0-1. Laga yang digelar pada Jumat (19/01/2024) kemarin di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar tersebut berlangsung cukup ketat dan diwarnai jual-beli serangan antar kedua kesebelasan.

Timnas Indonesia yang menargetkan kemenangan tampil cukup mendominasi di babak pertama laga. Melansir dari laman AFC (the-afc.com), skuad garuda menurunkan trio 3 bek sejajar, yakni Jordi Amat, Justin Hubner dan Sandy Walsh dalam laga kontra Vietnam. Sementara itu, Rafael Struick diplot menjadi striker utama di laga kali ini.

Beberapa kali timnas Indonesia sukses mengancam gawang Vietnam yang dijaga oleh kiper keturunan Republik Ceko, Filip Nguyen. Namun, peluang tersebut masih dapat dimentahkan oleh lini pertahanan Vietnam. Skuad garuda akhirnya mendapatkan peluang jelang akhir babak pertama.

Rafael Struick yang berdiri bebas harus dilanggar di kota pinalti dan wasit memberikan hadiah tendangan pinalti untuk Indonesia. Asnawi Mangkualam yang ditunjuk sebagai eksekutor sukses menjebol gawang Vietnam di menit ke-42 dan membuat skor menjadi 0-1 hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Vietnam yang ganti mendominasi jalannya pertandingan. Beberapa kali skuad asuhan pelatih Phillippe Troussier mengancam gawang timnas Indonesia yang dijaga oleh Ernando Ari Sutaryadi. Bahkan, kiper asal klub Persebaya Surabaya tersebut harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya. Namun, hingga laga usai, skor 0-1 tetap bertahan.

Tiga Poin Penting Untuk Menjaga Asah Lolos Ke 16 Besar

Kemenangan 1-0 atas Vietnam di laga ke-2 kemarin membuat timnas Indonesia berpeluang lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up grup ataupun salah satu dari 4 tim peringkat ke-3 terbaik. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), timnas Indonesia kini berada di posisi ke-3 grup D dengan raihan 3 poin. Skuad garuda hanya kalah aggregate gol dari Jepang di peringkat ke-2 yang pada laga lainnya justru takluk dari Irak dengan skor 2-1.

Pada laga terakhir grup D nanti, timnas Indonesia akan menghadapi Jepang pada tanggal 24 Januari 2024. Sementara itu, Irak akan menghadapi Vietnam di hari yang sama.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak