New Yamaha Nmax S 2024, Desain Semakin Garang dan Fitur Lebih Modern

Sekar Anindyah Lamase | Fathorrozi 🖊️
New Yamaha Nmax S 2024, Desain Semakin Garang dan Fitur Lebih Modern
New Yamaha Nmax S 2024 (YouTube/Zoals Prasetyo)

Yamaha Nmax 155 tipe S versi 2024 merupakan pengganti dari Yamaha Nmax 155 tipe connected yang sudah resmi di-stop produksi atau disuntik mati. Oleh karena itu, Nmax versi connected telah berubah menjadi Nmax tipe S versi 2024.

Di bagian visor atau windsreen, motor seharga Rp33,3 jutaan ini menggunakan warna gelap dengan ukuran yang lebar, namun tidak terlalu tinggi. Dudukan plat nomornya tepat berada di depan visor menggunakan bahan besi.

Body depan full menggunakan warna matte green atau hijau tua yang sangat gelap. Pencahayaan untuk head lamp sudah menggunakan LED dengan desain yang agresif. Terdapat seperti alis di bagian tengah menggunakan warna silver yang menambah kesan semakin garang.

Seperti dikutip dari ulasan pada YouTube Zoals Prasetyo dengan judul "NEW YAMAHA NMAX S 2024" pada Senin (22/01/2024), pada bagian area bawah serta bagian body samping motor New Yamaha Nmax S 2024 ini juga full matte green, hanya ada stripping bertuliskan 'VVA Variable Valve Exation' berwarna abu-abu. Di area samping dipadukan dengan bahan plastik kasar full hitam dengan tekstur seperti kulit jeruk, dan terdapat logo Yamaha menggunakan emblem 3D.

Lampu sein posisinya berada di bagian fairing. Masih menggunakan lampu biasa berwarna kuning, sedangkan mikanya ada motif garis-garis yang menambah kesan semakin mewah. Bagian bawahnya seperti paduan antara plastik kasar dengan plastik halus.

Untuk suspensi depannya teleskopik dengan tabung shok dicat menggunakan warna hitam dove. Velgnya menggunakan velg racing dengan desain berbentuk V dicat menggunakan warna emas tua yang warnanya hampir kecokelatan. Ban depan menggunakan ban tubless ukuran 110/70, ring 13.

Posisi klakson berada di bagian atas sebelah kiri, dan pengereman di sisi sebelah kanan. Speedometer full digital, nyalanya warna putih. Sebelah kiri terdapat indikator bahan bakar, sebelah kanan ada indikator temperatur, di bagian atas tengah ada indikator jam dan indikator kecepatan, dan di bagian bawah terdapat beberapa info yang bisa kita ubah melalui tombol menu yang ada di bagian stang sebelah kiri.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak