Jelang Bergulirnya BRI Liga 1, Borneo FC Samarinda Fokus Latih Chemistry Tim

Hayuning Ratri Hapsari | zahir zahir
Jelang Bergulirnya BRI Liga 1, Borneo FC Samarinda Fokus Latih Chemistry Tim
Pemain Borneo FC Samarinda Menjalani Pemusatan Latihan. (ligaindonesiabaru.com)

Jelang bergulirnya kembali BRI Liga 1 musim 2023/2024 pada pekan depan, seluruh tim kontestan kasta tertinggi sepak bola tersebut kini tengah fokus menatap lanjutan liga yang akan dimulai dari pekan ke-24 nanti. Salah satu tim yang juga tengah fokus menatap laga liga selanjutnya adalah Borneo FC Samarinda.

Dilansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru, tim berjuluk “Pesut Etam” tersebut tengah fokus menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta.

Sebagai catatan, Borneo FC Samarinda melakukan pemusatan latihan di Yogyakarta sejak awal bulan Januari 2024 dan direncanakan akan berakhir akhir bulan ini.

Pelatih Borneo FC Samarinda, yakni Pieter Huistra tengah berfokus melakukan evaluasi sepanjang paruh musim lalu dan lebih menekankan mengasah performa tim sekaligus melatih chemistry antar pemain.

Hal ini dirasanya cukup penting mengingat Borneo FC Samarinda pada musim ini tengah bersaing untuk meraih gelar juara liga.

Pola latihan yang menekankan kekompakan tim dan chemistry pemain dianggap merupakan metode latihan yang cukup tepat bagi tim, selain tentunya penguatan fisik agar siap menghadapi laga di pekan ke-24 nanti. Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu winger Borneo FC, yakni Fajar Fathurrahman.

Menurut pemaparan mantan punggawa timnas Indonesia U-16 tersebut, dirinya mengaku sangat antusias dalam mengikuti materi latihan yang diberikan oleh pelatih kepala dan staff kepelatihan lainnya.

“Kami terus diberi latihan dengan intensitas semakin meningkat. Dan akhir pekan kemarin, kami mengakhiri program latihan dengan game internal, sebagai bahan evaluasi bagi kami. Di gim internal kemarin, kami mendapat banyak evaluasi. Saya pikir itu (evaluasi) sangat baik bagi kami, karena pelatih pasti tak mau kami melakukan kesalahan dalam latihan saat pertandingan nanti,” ujar Fajar Fathurrahman.

Mantan Punggawa Timnas Indonesia Rasakan Perbedaan Usai Jalani TC

Hal serupa juga disampaikan oleh salah satu pemain senior Borneo FC, yakni Hendro Siswanto.

Mantan gelandang timnas Indonesia era 2013-2019 ini mengaku mengalami perbedaan kondisi usai menjalani pemusatan latihan dibandingkan saat baru pertama kali melakukan latihan perdana bersama tim usai libur panjang beberapa minggu lalu.

“Kalau dibandingkan dengan pertama kali saat kami latihan, saat ini kondisi fisik saya secara pribadi dan pemain lain sudah jauh lebih baik. Libur dua pekan memang membawa dampak pada fisik kami, meski tak terlalu besar. Laga selanjutnya kami nanti tak mudah, makanya kami sangat serius menjalani latihan saat ini dalam pemusatan latihan,” ujar Hendro Siswanto.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak