Kabar yang kurang begitu baik datang dari timnas Indonesia jelang persiapan laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 round 2 kontra Vietnam. Melansir dari kanal berita suara.co, 3 pemain timnas Indonesia yang merumput di liga Belgia, yakni Marselino Ferdinan, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama diprediksi akan telat bergabung dengan pemusatan latihan timnas senior yang dijadwalkan digelar pada pertengahan bulan Maret 2024 ini.
Timnas Indonesia dijadwalkan bersua Vietnam pada tanggal 21 Maret 2024 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Lalu, pada tanggal 26 Maret 2024, skuad garuda ganti bertandang ke My Dinh International Stadium, Hanoi untuk melakoni laga leg ke-2 di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sementara itu, mengutip dari laman transfermarkt.co.id, Sandy Walsh akan melakoni laga terakhirnya di klub K.V. Mechelen pada tanggal 18 Maret 2024 mendatang. Lalu, untuk Shayne Pattynama juga akan melakoni laga terakhirnya bersama KAS Eupen di hari dan tanggal yang sama. Sementara untuk Marselino Ferdinan, dirinya diprediksi akan diikut sertakan ke dalam skuad KMSK Deinze saat melakoni laga terakhir klub pada 17 Maret 2024 nanti.
Terlambatnya 3 Pemain Dari Liga Belgia Diharapkan Tak Ganggu Jadwal Timnas
Baik Sandy Walsh, Marselino Ferdinan maupun Shayne Pattynama diprediksi baru akan tiba di Jakarta pada 19 Maret 2024 atau 2 hari jelang laga leg ke-1 kontra Vietnam di Gelora Bung Karno. Tentunya hal ini membuat ketiga pemain tersebut diprediksi menjadi pemain yang paling akhir bergabung dengan pemusatan latihan timnas Indonesia di Jakarta,
Namun, kendati terlambat bergabung dengan tim, diharapkan ketiga pemain tersebut tidak mengalami cedera di laga terakhirnya bersama klub dan tentunya tidak menganggu jadwal pemusatan latihan timnas Indonesia jelang hadapi Vietnam. Melansir dari akun tikto @mangkulangittt, Shin Tae-yong kemungkinan akan memanggil 27 nama pemain jelang laga kontra Vietnam, termasuk para pemain debutan seperti Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On dan Thom Haye.
Tentunya dengan hadirnya ketiga pemain baru tersebut, diharapkan dapat memberikan amunisi tambahan bagi timnas Indonesia jelang laga kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Vietnam pada akhir bulan Maret 2024 ini.