Klub Inggris, Oxford United Dikabarkan Minati Rekrut Nathan Tjoe-A-On

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Klub Inggris, Oxford United Dikabarkan Minati Rekrut Nathan Tjoe-A-On
Nathan Tjoe-A-On Saat Membela Timnas Indonesia. (Instagram/nathantjoeaon)

Salah satu pemain timnas Indonesia, yakni Nathan Tjoe-A-On kembali dirumorkan tengah menjadi incaran salah satu tim di benua Eropa. Kali ini, mantan pemain klub Belanda, Excelsior tersebut dikabarkan tengah dalam pantauan klub asal Inggris, yakni Oxford United. Kabar ini pertama kali diutarakan oleh akun fanbase klub Swansea City FC yang juga merupakan klub tempat berkarir Nathan Tjoe-A-On.

Terbaru: Oxford United telah menunjukkan minat pada Nathan Tjoe-A-On,” tulis akun twitterX @SwansExpress yang merupakan akun fanbase dari Swansea City FC pada Kamis (27/06/2024) kemarin.

Oxford United sendiri kini memang berstatus sebagai salah satu tim promosi di Divisi Championship atau kasta ke-2 Liga Inggris musim 2024/2025 mendatang. Klub yang juga dimiliki oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Anindya Bakrie sebagai salah satu pemilik saham klub tersebut memang dikabarkan tengah memburu beberapa pemain guna mengarungi kompetisi di musim 2024/2025.

Sebelumnya, klub berjuluk “The Yellow’s” tersebut juga dikabarkan meminati salah satu gelandang timnas Indonesia, yakni Marselino Ferdinan. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pada Sabtu (29/06/2024), gelandang berusia 19 tahun tersebut memang kini berstatus tanpa klub usai kontraknya habis bersama klub asal Belgia, KMSK Deinze pada akhir bulan Juni 2024 ini.

Marselino Ferdinan juga sempat dirumorkan tengah diminati oleh beberapa klub di liga Eropa saat ini. Beberapa klub seperti FCV Dender di liga Belgia, FC Como 1907 di liga Italia dan kini Oxford United di liga Inggris jug menyatakan minat untuk merekrut mantan kapten timnas Indonesia U-20 tersebut.

Nathan Tjoe-A-On Diprediksi Akan Dipinjamkan oleh Swansea City Musim Depan

Di sisi lain, Swansea City memang kemungkinan besar akan kembali meminjamkan Nathan Tjoe-A-On di musim 2024/2025 nanti. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pemain berusia 22 tahun tersebut memang belum memainkan laga debutnya bersama tim berjuluk “The Swans” tersebut sejak direkrut di awal musim 2023/2024 kemarin.

Dirinya pada pertengahan musim lalu juga sempat dipinjamkan ke klub Belanda, yakni SC Heerenveen dan hanya memainkan 4 laga. Peluang kembali dipinjamkannya pemain yang juga menjadi andalah Shin Tae-yong di timnas Indonesia ini pada musim depan cukup terbuka lebar mengingat dirinya juga diprediksi akan sulit bersaing mendapatkan tempat utama di klub Swansea City.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak