"ttatteuthan Cha Han janeul mashimyeo, jeo eunhansureul ollyeodabomyeo, neon gwaenchaneul geoya oh yeogin magic shop...."
Lagu dari boyband asal Korea Selatan Bangtan Boys atau BTS mengalun indah menemani perjalananku yang tanpa arah.
Lagu yang tidak sengaja kudengar saat mengunjungi salah satu cafe dan membuatku penasaran dan mencari tahu judul lagunya adalah “Magic Shop” dan saat itu lagu ini menjadi playlist favoritku.
Entah mengapa lagu ini seakan menjadi obat tersendiri untukku. Setiap bait liriknya memiliki arti yang mendalam dan membuatku merasa memiliki harapan lagi untuk menjalani hari esok, salah satu bait penyemangat dalam lagu “Magic Shop” adalah “Hari ketika kau membenci dirimu, Hari ketika Kau ingin menghilang, Ayo buat pintu di hatimu, Bila Kau membuka pintu itu dan masuk ke dalamnya, Tempat ini akan menunggumu, Tidak apa-apa untuk percaya, itu akan menghiburmu, Toko Sulap ini” .
Dan inilah awal mula ku menjadi ARMY sebutan bagi fans BTS.
Lagu Magic Shop sendiri di dedikasikan untuk para ARMY untuk membuka hati mereka saat mereka merasa sakit dan memberitahu mereka tentang pengalaman BTS dan memberi tahu bahwa mereka tidak sendiri.
Dan aku baru mengetahui bahwa lagu Magic shop ini terinspirasi dari buku berjudul “Into the Magic Shop” karya Doty. buku tersebut berpusat pada bagaimana meditasi dan perhatian, yang merupakan topik umum dalam psikiatri, yang dapat "menyembuhkan luka mental".
Dari sini aku semakin menyukai lagu-lagu yang diciptakan oleh BTS , Ketika musik K-pop lain mengangkat tema hubungan dan cinta, BTS mencakup subjek, seperti masalah sosial, elitisme, dan kesehatan mental. Lagu yang mampu mengubahku menjadi lebih baik di mulai dari lagu berjudul “Love My Self” yang mengubah diriku menjadi sosok yang lebih mencintai diri sendiri serta lagu “Zero O’clock” yang membuat aku percaya bahwa hari bahagia akan datang.
Dari BTS aku mulai mencari tahu tentang Korea Selatan dan memiliki mimpi untuk ke Negara Ginseng tersebut. Aku mulai belajar bahasa Korea dari Drama Korea yang ku nonton, dan mulai mengenal lebih dalam kebiasaan orang Korea serta Adat istiadat mereka yang sering di tampilkan di Dramanya.
Salah satu kebiasaan mereka yang aku sukai adalah membungkuk pertanda hormat saat bertemu orang lain serta pengunaan katanya yang sopan.
Dan sekarang Rumah Makan korea menjadi Hits di kalangan remaja Indonesia, selain menu nya yang beragam juga enak. Salah satu makanan Favorit khas Korea yang paling di gemari adalah Mie ramyoen, Bulgogi, dan Tteokbokki.
Terima kasih untuk BTS yang telah mengubah pola pikirku dan menyelamatkan aku dari rasa tidak percaya diri.