Menurutmu, menjadi penulis susah atau gampang? Kalau menurut Yourmin, tak sulit, tapi juga tidak semudah membalikkan telapak tangan. Pasalnya, selain diharuskan memahami hal-hal terkait kepenulisan, seorang penulis juga mau tak mau mengikuti perkembangan zaman.
Kali ini, Yourmin menghadirkan artikel mengenai sosok Zahir, penulis Yoursay yang mengaku tak terlalu kesusahan mencari ide tulisan. Yuk kepoin rahasia Zahir agar bisa ikutan menulis tanpa khawatir kehabisan ide!
Something Fresh Like a New, Harus Muncul Sudut Pandang Baru
Menjamurnya media membuat ragam informasi kini menjadi sangat bervariatif. Banyak tema-tema artikel bermunculan, misalnya soal sepak bola, film, musik, dan banyak lainnya. Nah, Zahir sendiri kerap kali menulis topik soal sepak bola, walaupun sesekali menulis artikel kesehatan dan militer.
Kepada Yoursay, Zahir memberikan pendapatnya mengenai artikel olahraga. Menurutnya, bacaan seputar dunia olahraga tidak ada habisnya. Hanya saja, kebanyakan penulis hanya berfokus pada taktis dan strategi tim yang bertanding saja. Padahal, banyak sekali yang bisa dikuliti seputar olahraga, khususnya sepak bola.
Berangkat dari itu, Zahir lantas berusaha menyajikan tulisan seputar kisah para pemain, mengupas kehidupan keluarga tanpa menyalahi privasi, sepak terjang sang bintang legenda, dan masih banyak lagi.
Acuan inilah menjadikan zahir menyajikan tulisan seputar kisah para pemain antara lain, mengupas kehidupan keluarganya, sepak terjang sang bintang legenda dan masih banyak lagi.
“Kalau sekarang tertarik seputar sepak bola, terutama sepak bola nasional. Soalnya emang gak terlalu banyak sih yang angkat persepakbolaan nasional, belum lagi rubrik kehidupan karier atletnya juga gak terlalu jadi sorotan,” ungkap Zahir.
Berbeda dengan lainnya, penulis lulusan Ilmu Sejarah Universitas Gadjah Mada ini memilih hal yang baru sebagai karakter di setiap artikel yang dipublish.
Sebagai tambahan informasi, artikel sepak bola, Zahir juga menulis topik lain. Umumnya, dia menulis hal-hal yang disukai atau sekadar untuk selingan.
“Sesekali nulis tentang kemiliteran Indonesia sama dunia. Kalau ini ya karena suka aja sih. Sama sesekali nulis tentang lifestyle atau kesehatan buat selingan aja,” ujar zahi.
Zahir: Writers Block Masih Jadi Tantangan saat Menulis
Zahir dikenal sebagai salah satu penulis paling aktif di Yoursay. Namun, walau kiprahnya di kanal Yoursay.id terbilang mulus, tapi ia sepakat bahwa hambatan yang sering menyerang para penulis ialah writers block.
Kebuntuan menulis itu turut dirasakan oleh Zahir. Akan tetapi itu dulu, sebelum ia menemukan solusi yang terbilang ampuh. Solusi itu sampai sekarang ia lakoni, sehingga membuatnya produktif menulis dan mampu menghadirkan warna baru yang disukai editor Yoursay.
“Kalau yang paling sederhana sih mungkin YouTube-an atau streaming film buat refreshing sembari nyari ide, bisa juga jalan-jalan ke mana gitu atau olahraga,” kata Zahir.
Butuh fokus dan teliti memang, agar tulisan yang disampaikan terkesan ringan dan bisa dipahami dengan mudah oleh pembaca. Pria yang tinggal di Gresik ini juga masih sering memantau berita di media sosial sebagai modalnya menemukan sudut pandang baru.
“Kalau buat cari niche sih, menurut saya cara paling simpel ya liat berita atau trending topic di media sosial semacam IG, Twitter atau TikTok. Sama sering cek tulisan member lainnya aja, nah, dari sini bisa juga dapat ide buat tulisan sendiri," pungkas Zahir
Menaklukan sebuah tantangan yang bahkan sulit dikondisikan, membuat Zahir terus mengembangkan diri hingga pada akhirnya mampu membuat tulisan yang berkualitas. Atas kerja kerasnya selama ini, Zahir terpilih sebagai member of the year Yoursay untuk tahun 2023.
“Momen paling berkesan sih ya salah satunya masuk jadi salah satu member of the years di Yoursay tahun 2023 kemarin, sama beberapa kali artikel saya jadi salah satu 'best article of the week,” cerita Zahir.
Apresiasi tersebut sangat pantas Zahir raih. Zahir berharap agar Yoursay berkembang lebih baik lagi dan menambah warna baru pada rubriknya. Dirinya juga menyampaikan bahwa kanal Yoursay.id sangat mudah untuk penulis pemula seperti dirinya.
Artikel ini ditulis oleh Adelia, content creator internship Yoursay, mahasiswa STMM MMTC Yogyakarta.