Salah satu amalan di bulan Ramadhan yang kerap dilakukan, adalah membaca atau tilawah Alquran.
Diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW, Alquran tak hanya menjadi Kitab Suci umat Islam yang di dalamnya berisi pedoman hidup, tapi keberadaannya juga sebuah mukjizat. Karena orisinalitasnya akan selalu dijaga oleh Allah SWT langsung, seperti yang tertera dalam firman-Nya.
“Sesungguhnya Kamilah yang menurunkan Al-Qur'an, dan pasti Kami (pula) yang memeliharanya.” (QS. Al-Hijr : 9).
Nah, berikut ini ada beberapa manfaat dari membaca Alquran tiap hari. Yuk, simak bersama apa saja keutamaannya!
1. Diganjar dengan pahala berlipat-lipat
Sebagai seorang muslim yang meyakini adanya akhirat, tentunya kamu ingin mempersiapkan bekal sebanyak-banyak untuk kehidupan yang kekal nanti. Untuk itulah selama di dunia ini, kita mengisi hari-harimu dengan banyak melakukan hal-hal baik bernilai ibadah. Salah satunya, membaca Alquran.
Dalam sebuah hadis sahih, Rasulullah SAW bersabda,
“Barangsiapa membaca satu huruf dari kitabullah, baginya satu kebaikan. Satu kebaikan akan dilipatgandakan sepuluh. Aku tidak mengatakan ‘alif laam miim’ itu satu huruf, akan tetapi, Alif satu huruf, Laam satu huruf dan Miim satu huruf” (HR. Tirmidzi No. 2915. Dinilai sahih oleh Al-Albani).
2. Meski belum lancar membacanya, tetap bernilai kebaikan
Tak semua muslim sudah bisa membaca Alquran dengan lancar. Tapi tak masalah, yang penting kamu melakukannya dengan niat ikhlas dan konsisten. Dari membaca yang sedikit-sedikit, tapi kalau dilakukan rutin, nantinya juga akan lancar sendiri. Dan berita baiknya, usaha yang kamu lakukan itu, tetap bernilai pahala, lho!
Rasulullah SAW bersabda,
“(Keutamaan membaca Alquran didapatkan kepada) orang mukmin yang pandai membaca Alquran, maka kedudukannya di akhirat ditemani para malaikat yang mulia. Dan orang yang membaca Alquran dengan tersendat-sendat, sulit membaca dan memahami Alquran, baginya terdapat dua pahala kebaikan.” (HR Muttafaq ‘Alaih dari Aisyah RA).
3. Hati menjadi lebih damai dan tenteram
Berbagai masalah yang dihadapi, bisa membuat hati kita jadi gelisah. Ketika curhat ke manusia tak bisa meringankan beban, dan solusi masalah pun belum kunjung terpikirkan, maka berserah diri kepada Tuhan bisa jadi cara ampuh untuk membuat hati jadi damai dan tenteram.
Selain lewat salat, melalui tilawah Alquran, kamu pun bisa mendapatkan ketenangan itu. Terutama bila kamu mengiringinya dengan tadabur atau membaca artinya. Hal itu disebabkan, Alquran bisa menjadi penawar atau obat bagi segala keresahan hati yang kamu rasakan.
“Dan Kami turunkan dari Al-Qur'an (sesuatu) yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang yang beriman, sedangkan bagi orang yang zhalim (Al-Qur'an itu) hanya akan menambah kerugian.” (Al-Isra : 82)
4. Mendapat pertolongan atau syafaat di hari Kiamat
Isu tentang hari Kiamat selalu berhasil membuat bulu kuduk berdiri. Karena di hari itu, seluruh dunia dan seisinya dimusnahkan, untuk kemudian dibangkitkan dan menghadapi hari penghakiman. Akan terpampang jelas, mana manusia merugi, yang menyia-nyiakan hidupnya, dan mana manusia beruntung, yang berhasil memanfaatkan waktu hidup selama di dunia untuk beramal baik.
Di hari itu, puasa (shaum) dan kebiasaan membaca Alquran yang telah susah payah kamu lakukan selama di dunia, akan jadi penolongmu. Sebagaimana dijelaskan dalam hadis Nabi.
Dari Abdullah bin Amr RA berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Shaum dan Alquran akan memberi syafaat bagi hamba (yang mengerjakannya). Shaum akan memohon, ‘Ya Allah, aku akan menghalanginya dari makan dan minum pada siang hari, maka terimalah syafaatku ini untuknya.’ Dan Alquran berkata, ‘Ya Allah, aku telah menghalangi dari tidur pada malam hari, maka terimalah syafaatku ini untuknya.’ Akhirnya kedua syafaat itu diterima.” (HR Ahmad, Ibnu Abi Dunya, dan Thabrani).
5. Rumah pembaca Alquran akan diberi keberkahan oleh Allah SWT
Tentunya kita ingin, rumah yang kita huni hadir keberkahan di dalamnya dan bisa memberi kedamaian bagi penghuninya. Dan kondisi itulah yang akan kamu dapat, jika di dalamnya selalu ada lantunan ayat Alquran.
Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya rumah itu akan terasa luas bagi penghuninya, akan di datangi malaikat, dijauhi setan, dan akan dibanjiri pula kebaikan di dalamnya. Sebaliknya, rumah itu akan terasa sempit bagi penghuninya, akan dijauhi malaikat, dan akan didatangi setan serta tidak akan banyak kebaikan di dalamnya, jika tidak dibacakan al-Qur`an.” (Hadis Riwayat Ad-Darimi).
Semoga dari uraian berbagai manfaat yang akan kamu dapat dari kebiasaan membaca Alquran, kamu gak hanya membacanya cuma bulan puasa saja. Tapi juga di hari-hari biasa. Manfaatnya banyak, lho!