Perbedaan budaya dan kebiasaan menjadikan suatu negara itu dipandang unik oleh masyarakat asing. Begitu pula Indonesia. Ada beberapa kebiasaan yang tidak hanya dinilai unik, tapi juga aneh di mata orang asing. Apa saja itu?
1. Tidak Kenyang Kalau Tidak Makan Nasi
Sejak zaman dulu, beras telah menjadi makanan pokok orang Indonesia. Bahkan semboyan “tidak kenyang kalau tidak makan nasi” ini telah dipegang teguh oleh mayoritas rakyat Indonesia. Lihat saja, hingga kini masih banyak kok yang doyan makan mie pake nasi, makan pizza pake nasi, dan sebagainya. Pokoknya belum makan namanya kalau tidak makan nasi.
2. Cocacola dengan Varian Rasa Bensin
Salah satu keunikan orang Indonesia itu jeli memanfaatkan peluang yang ada menjadi pundi-pundi rupiah. Contohnya jualan bensin eceran. Yang unik dari bisnis rakyat ini adalah wadah bensinnya, botol cocacola, fanta, sprite, dan botol lainnya dengan kapasitas 1L. Teori daur ulang benar-benar terterapkan dengan baik di bisnis ini.
3. Tisu Toilet Yang Multifungsi
Bagi orang asing, sangat dibedakan penggunaan tisu wajah dan tisu toilet. Tapi bagi orang Indonesia kebanyakan menganggap tisu adalah tisu. Semua jenis tisu fungsinya sama, untuk mengelap kotoran. Tidak jarang ditemui rumah makan yang menyediakan tisu toilet di atas meja makan. Bagi orang asing hal ini sangat aneh!
4. Jalan-jalan Tanpa Alas Kaki
Di kota-kota besar mungkin sudah sangat jarang ditemui orang jalan kaki tanpa memakai alas kaki. Beda halnya dengan daerah lainnya, terlebih di desa. Jalan kaki tanpa alas kaki sudah jadi hal lumrah.
5. Guling Is My Soulmate
Sama situasinya dengan cerita nasi sebelumnya, kebanyakan orang Indonesia tidak bisa tidur tanpa gulingnya. Guling tidak hanya sekadar guling, tapi sudah seperti menjadi soulmate.
Dari 5 kebiaan di atas, bagaimana pendapat anda? Setujukah anda bahwa orang Indonesia itu unik-unik?