4 Tips Tampil Cantik dan Percaya Diri Tanpa Make Up, Wajib Dicoba!

Ayu Nabila | Riva Khodijah
4 Tips Tampil Cantik dan Percaya Diri Tanpa Make Up, Wajib Dicoba!
Ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/cottonbro)

Setiap wanita pasti ingin tampil cantik. Kalau sudah cantik, biasanya akan jadi percaya diri dan salah satu hal umum yang sering dilakukan wanita untuk bisa tampil cantik, adalah dengan merias diri atau make up.

Namun, banyak juga dari sebagian perempuan menggunakan make up karena tuntutan atau standar kecantikan yang langgeng di masyarakat. Ada juga sebagian lagi menggunakan make up karena menemukan rasa kebahagian tersendiri. Keduanya tak ada yang salah, selagi kamu merasa baik-baik saja bahkan bahagia dengan hal tersebut.

Namun selain make up, kamu juga bisa tampil cantik dengan melakukan perawatan diri dalam dan menggunakan produk perawatan kulit. Misalnya saja dengan melakukan beberapa tips berikut ini. Untuk kamu yang suka menggunakan make up sekali pun, tips ini bisa diterapkan agar make up pada kulit wajah dapat maksimal. Simak terus!

1. Menggunakan tabir surya

Tabir surya sangat penting untuk melindungi kulitmu dari paparan sinar UV yang dapat merusak kulit. Oleh sebab itu, usahakan untuk rutin menggunakan tabir surya sebagai upaya perlindungan agar kulitmu enggak kusam, serta mencegah efek penuaan dini.

Manfaat dari tabir surya untuk kesehatan kulit inilah yang bisa membuatmu tampil cantik dan percaya diri meski tanpa make up. Bahkan jika kamu ingin menggunakan make up, kamu tetap wajib menggunakan tabir surya agar kulit wajahmu tetap terjaga kesehatannya dan peran make up lebih maksimal.

2. Minum air putih yang cukup

Kurang minum bisa mengakibatkan berbagai gangguan fungsi tubuh, misalnya penyakit ginjal. Karena memang sebagian besar tubuh kita terdiri dari cairan, sehingga penting sekali meminum air putih yang cukup.

Enggak hanya baik untuk ginjalmu, minum air putih yang cukup juga dapat memastikan kulitmu terhidrasi dengan baik, sehingga enggak kering atau kusam, maka kulitmu pun terlihat cantik tanpa harus menggunakan make up. Dengan kesehatan kulit wajah yang didapatkan, maka dapat meningkatkan kepercayaan diri meski tampil tanpa make up.

3. Istirahat yang cukup

Buat kamu yang suka begadang untuk hal yang enggak begitu penting, misalnya demi nonton drama maraton, mending dihindari deh kebiasaan tersebut. Sebab, tidur itu penting banget, lho, supaya tubuh kamu bisa memulihkan diri.

Kurang tidur enggak hanya bikin matamu jadi berkantong (mata panda) yang pastinya akan menurunkan kualitas penampilan, tapi juga dapat mengganggu kesehatan secara keseluruhan, termasuk pada wajah. Kamu jadi rentan stres karena otak enggak berfungsi dengan baik akibat kurang istirahat. Tubuh kamu pun rentan sakit akibat sistem imun lemah karena kurang tidur, maka efeknya juga bisa sampai pada kesehatan kulit wajah. Misalnya jadi mudah berjerawat. Hal ini tentu dapat juga menganggu pengamplikasian make up pada wajah.

Untuk mengatasinya, kamu bisa mengatur pola tidur yang sehat dan teratur. Sebab, pola tidur yang sehat dengan diimbangi konsumsi air putih serta makan makanan sehat, maka dapat berdampak baik pula untuk kesehatan kulit wajah. Dengan begitu, kamu bisa tampil cantik dan percaya diri meski tanpa make up. Saat menggunakan make up pun hasilnya dapat lebih maksimal.

4. Olahraga teratur

Sebenarnya untuk mendapatkan kulit sehat enggak mesti harus membeli make up yang mahal, lho! Dengan kamu olahraga teratur pun kulit wajahmu bisa terlihat segar, karena aliran darahnya lancar.

Itu dia beberapa tips tampil cantik dan percaya diri meski tanpa make up. Kamu bisa kreasikan cantikmu dengan caramu sendiri selagi kamu bahagia dan tidak menyakiti orang lain, tapi yang paling penting adalah mindset-mu. Percuma kamu sudah merias diri dengan maksimal, tapi mindset-mu masih enggak yakin kalau kamu cantik. Sebaliknya, sekali pun tanpa riasan, kalau kamu percaya diri maka bisa mengeluarkan aura cantikmu dari dalam.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak