4 Resolusi Ini Selalu Diminta Tiap Pergantian Tahun, Apa Saja?

Hikmawan Muhamad Firdaus | Xandra Junia Indriasti
4 Resolusi Ini Selalu Diminta Tiap Pergantian Tahun, Apa Saja?
Ilustrasi mengharapkan resolusi di tahun baru.[Freepik]

Tinggal menghitung hari, tahun 2021 akan segera beralih menjadi 2022. Pergantian tahun tersebut tak hanya identik dengan perayaan, tapi juga oleh pernyataan resolusi yang belum sempat dicapai.

Namun dari sejumlah resolusi, 4 poin di bawah ini nyatanya yang paling sering diharapkan bisa semakin membaik dan meningkat tiap menjelang pergantian tahun.

1. Karier

Resolusi pertama yang paling sering diharapkan banyak orang adalah pada bidang karier. Seiring pergantian tahun, mereka ingin ada kemajuan dan peningkatan di tiap pekerjaan yang tengah digeluti.

Orang-orang ini berdoa agar selalu diberi kelancaran dan kemudahan dalam melakukan pekerjaannya. Dengan begitu, usaha untuk mencapai karier yang sukses tidak sulit dijangkau.

Harapan di bidang ini juga diimpikan oleh mereka yang belum memiliki pekerjaan. Pada tahun mendatang, para pencari kerja berdoa agar cepat memperoleh job yang nyatanya sulit digapai karena persaingan semakin ketat.

2. Keuangan

Selain karier, banyak orang yang berharap keuangan di masa mendatang dapat selalu dilancarkan. Mengingat segala kebutuhan hidup di dunia terus memerlukan biaya yang tidak sedikit.

Rezeki sendiri nyatanya tak melulu datang dari pekerjaan tetap, tapi juga melalui berbagai cara. Misal, pemberian orang lain dan sebagainya. Untuk itu, kamu wajib percaya dengan keajaiban doa.

3. Cinta

Tak bisa dipungkiri bahwa tiap orang membutuhkan kasih sayang. Jadi, saat menjelang pergantian tahun, doa yang dipanjatkan juga mencakup poin tersebut. Khususnya bagi mereka yang masih sendiri.

Namun, seseorang yang memiliki hubungan juga mengharapkan kisah cintanya bisa selalu diberi kemudahan. Selain itu, tidak sedikit yang berdoa agar dijauhi dari rasa sakit hati atau sesuatu seperti trauma di masa lalu.

4. Kesehatan

Kesehatan juga menjadi salah satu resolusi selalu diharapkan dapat terus dirasakan karena tanpa keberadaannya, ketiga poin diatas nyatanya tidak dapat terwujud. Hal itu sendiri meliputi fisik dan mental.

Gangguan kesehatan mental terbilang rentan dialami oleh banyak orang. Penyebabnya sendiri beragam, sementara akibat dari masalah ini bisa sangat serius jika tidak segera diatasi. Terlalu stres atau depresi nyatanya bisa berujung menyakiti diri sendiri.

Tak heran jika banyak orang yang berharap kesehatan mentalnya dapat stabil bahkan membaik di waktu mendatang. Dengan begitu, segala hal menjadi lebih aman dan nyaman.

Itulah empat resolusi yang sering diharapkan dapat stabil tiap menjelang pergantian tahun. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak