5 Cara Ini Bisa Membantumu Mengatasi Gugup saat Sidang Skripsi, Mahasiswa Wajib Tahu!

Ayu Nabila | Desyta Rina Marta Guritno
5 Cara Ini Bisa Membantumu Mengatasi Gugup saat Sidang Skripsi, Mahasiswa Wajib Tahu!
Ilustrasi Sidang Skripsi. (Pixabay/PhotoMIX-Company/373images)

Sidang skripsi menjadi momen paling penting bagi mahasiswa, perjuangan menuntut ilmu yang dilakukan selama 4 tahun akan ditentukan lulus atau tidaknya saat itu juga. Saking pentingnya, momen ini sampai membuat mahasiswa menjadi sangat gugup.

Sebagai upaya agar sidang skripsimu berjalan dengan lancar dan kamu mampu menjawab pertanyaan dosen penguji dengan baik, maka kamu harus bisa mengontrol rasa gugup yang ada pada dirimu. Berikut empat cara mengatasi rasa gugup saat sidang skripsi.

1. Menguasai Materi dengan Baik

Kunci utama agar terhindar dari rasa gugup yang berlebihan saat sidang skripsi, adalah menguasai materi dengan baik. Kalau kamu sudah menguasai materi yang akan kamu presentasikan kamu akan merasa lebih percaya diri, setiap pertanyaan yang diajukan oleh dosen penguji juga bisa kamu jawab dengan baik.

Namun kamu tidak perlu khawatir, karena tanpa kamu sadari selama pengerjaan skripsi, otakmu turut menyimpan segala hal penting dari isi skripsimu tersebut. Jadi, pastikan kamu menguasai materimu dengan baik terlebih dahulu.

2. Latihan

Sebelum sidang skripsi, tidak ada salahnya kamu melakukan gladi bersih bagaimana kamu akan mempresentasikan skripsimu.

Minta beberapa temanmu untuk menjadi dosen pengujinya dan memberi pertanyaan random padamu, dengan begini kamu bisa melatih spontanitas dalam menjawab pertanyaan.

Jangan lupa untuk latihan mengucapkan kata dengan baik, agar dosen penguji tidak kebingungan dengan apa yang kamu ucapkan.

3. Lakukan Peregangan

Sambil menunggu sidang skripsi dimulai, kamu bisa melakukan peregangan untuk melemaskan otot-otot tubuhmu yang mulai tegang karena gugup. Stretching ringan atau berjalan mondar-mandir juga bisa dilakukan untuk mengatasi rasa gugup.

4. Makan

Pastikan perutmu sudah terisi sebelum sidang skripsi dimulai, ini penting karena rasa gugup yang melanda akan membuat tubuh merasa lebih lemas.

Kalau kamu tidak mengisi perut dengan makanan yang ada kamu lemas dan tidak konsentrasi, jadi sedikit banyak cobalah untuk mengganjal perut dengan makanan.

Apa saja yang bisa kamu makan, makanlah. Setidaknya masalah fisik bisa diatasi dan kamu tinggal fokus mengatasi masalah psikismu yaitu rasa gugup.

5. Berdoa

Jangan pernah lupakan doa setiap saat, apalagi di waktu yang penting seperti sidang skripsi. Usahakan yang terbaik lalu berdoalah agar diberi yang terbaik pula oleh Tuhan.

Itulah lima cara untuk mengatasi rasa gugup saat sidang skripsi, semoga berhasil!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak