4 Tips Meningkatkan Skill Menulis, Perbanyak Lakukan Hal Ini!

Hikmawan Firdaus | Rizky Melinda Sari
4 Tips Meningkatkan Skill Menulis, Perbanyak Lakukan Hal Ini!
Ilustrasi penulis (pexels)

Zaman sekarang, kemampuan menulis merupakan salah satu kemampuan yang cukup dicari oleh banyak pihak. Berbagai pekerjaan banyak yang menuntut dan mengandalkan kemampuan menulis, seperti copy writing dan lain sebagainya.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kemampuan atau skill menulis. Salah satunya adalah dengan terus berlatih dan terus belajar. Sama seperti keahlian lainnya, kemampuan menulis juga akan meningkat seiring dengan banyaknya waktu yang dihabiskan untuk berlatih.

Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kemampuan menulismu, yuk disimak!

1. Bergabung dengan komunitas penulis

Lingkungan sekitar merupakan salah satu faktor terbesar yang dapat memengaruhi sikap kita. Jika kita ingin menjadi penulis, kita bisa bergabung dengan komunitas penulis. Kita akan mendapat banyak insight dan berbagi pengalaman serta saling mengoreksi dengan sesama penulis.

Kita juga bisa saling berbagi informasi mengenai dunia tulis-menulis, entah itu event, webinar, dan lain sebagainya. Selain menambah teman dan relasi, dengan bergabung bersama komunitas penulis, kita juga semakin terdorong dan termotivasi untuk terus berkarya.

2. Membiasakan menulis secara rutin

Langkah selanjutnya agar kemampuan menulismu semakin berkembang adalah dengan terus latihan dan rajin menulis secara konsisten. Tidak harus menulis sesuatu yang serius, kita bisa menuliskan pengalaman sederhana yang baru saja kita alami.

Dengan rajin dan rutin menulis, lama-kelamaan kita akan menjadi terbiasa. Segala sesuatu yang dilakukan secara berulang-ulang lambat laun akan menjadi hal yang kita kuasai. Jadi, usahakan untuk menulis minimal satu kali sehari.

3. Rajin mengoreksi tulisan sendiri

Setelah menyelesaikan suatu tulisan, alangkah baiknya jika kita membaca ulang dan mencari letak kekurangan tulisan kita sendiri. Dengan demikian, kita bisa mengetahui di mana kelemahan tulisan kita, apa saja yang kurang, dan kita bisa lebih fokus memperbaiki kekurangan kita. 

Kita juga semakin terbiasa membaca naskah dan mengeditnya sendiri, sehingga kita bisa mengenali karya kita sendiri. Kita bisa menemukan ciri khas yang membedakan karya kita dengan karya orang lain. Kita akan menemukan gaya bahasa yang berbeda dengan orang lain.

4. Perbanyak membaca, menonton, dan mengamati

Tips selanjutnya agar kemampuan menulis kita semakin berkembang adalah dengan rajin membaca buku, menonton film, dan mengamati keadaan sekitar. Terkadang, ide atau inspirasi bisa muncul dari mana saja, termasuk tempat atau kejadian yang tidak terduga. Lihatlah kejadian dan tempat dari berbagai sudut, agar kita memiliki sudut pandang yang luas dan tidak terbatas.

Itulah empat tips yang bisa kamu terapkan untuk meningkatkan kemampuan atau skill menulis kamu. Kunci utama yang paling penting adalah konsisten. Jaga konsistensi diri agar kita bisa terus berkembang.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak