5 Cara Menyikapi Mantan yang Jadian dengan Sahabat Kita Sendiri

Hikmawan Firdaus | Mutami Matul Istiqomah
5 Cara Menyikapi Mantan yang Jadian dengan Sahabat Kita Sendiri
Ilustrasi perempuan sendirian.[Pexels/Artem Beliaikin]

Melepas seseorang yang sangat kita cintai, sudah menjadi bagian yang sulit dalam hidup. Ketika beberapa lama setelahnya kita harus menjumpainya bersama dengan sahabat kita sendiri, tentu hal tersebut juga bukan hal yang mudah untuk dimaklumi. 

Banyak hubungan persahabatan yang bisa hancur karena perkara percintaan. Padahal, orang di luar sana tentunya masih sangat banyak. Hal yang mengherankan kenapa harus mengalami ini dan kenapa yang menjadi penyebab adalah sahabat kita sendiri. Dunia yang luas seolah terasa begitu sempit. 

Berikut ini adalah cara menyikapi mantan yang jadian dengan sahabat kita sendiri. 

1. Move on

Langkah awalnya, kamu harus sudah dalam keadaan menerima bahwa hubunganmu dengan mantan sudah kandas di tengah jalan. Karenanya, kamu harus berusaha untuk move on dan mencari kehidupan yang baru, menikmatinya dan bangga atas pencapaianmu sendiri. 

Baru setelahnya, kamu harus memahami bahwa setelah mantan sudah tidak ada lagi urusannya denganmu, maka sepenuhnya menjadi haknya untuk menjalin hubungan dengan siapa pun. Termasuk mungkin adalah sahabatmu sendiri. 

Menerima dua hal yang berat ini, memang butuh waktu dan proses sendiri-sendiri. Jangan memaksa untuk bisa langsung menerimanya. Kamu harus bersabar dengan dirimu dan keadaan yang sedang menyulitkanmu. 

2. Berterus terang

Ketika kamu masih merasa sulit untuk menerima kedua hal tersebut, maka tidak ada salahnya untukmu berterus terang kepada kedua orang itu. 

Kamu harus mencoba mulai membicarakannya dengan mantan kekasihmu, bahwa kamu merasa tidak nyaman jika harus terlibat bertiga. Sehingga dia tidak akan muncul berdua di depanmu ketika kamu sedang bersama sahabatmu alias pacar barunya. 

Kamu juga harus berterus terang kepada sahabatmu agar dia juga tidak melibatkanmu bahkan mengajakmu ketika hendak bertemu pacar baru atau mantanmu itu. 

Meskipun sedikit sungkan, tapi hal tersebut akan membuat perasaanmu menjadi jauh lebih baik. Apalagi ketika mereka tidak bisa memahami perasanmu, maka kamu harus menyadarkannya untuk menghargaimu juga.

3. Menghargai sahabat dan mantanmu

Meskipun kamu kurang bisa memahami tentang hidupmu yang rumit itu, kamu tetap harus menjadi seseorang yang bijaksana. Salah satunya dengan tetap menghargai bahwa sahabatmu dan mantanmu memiliki haknya sendiri untuk menjalin hubungan dengan siapa pun. 

Hubunganmu dengan si mantan yang sudah kandas, tidak boleh merusak persahabatanmu meskipun mungkin kini, kamu sedang memikirkan untuk mencari teman yang baru. 

4. Mencari teman yang lain

Jika kamu terus merasa tersiksa dengan keadaan yang sulit itu, maka kamu perlu mencoba untuk berpindah teman bergaul. Toh, sahabatmu yang itu mungkin kini sedang asyik menikmati masa pacarannya dan seolah menjadikanmu sering sendirian, bukan?

Kamu harus memiliki lingkungan yang tepat agar kamu bisa menyembuhkan luka sekaligus menerima keadaan. Jika kamu terus berada pada lingkungan yang salah, kamu akan tersiksa sendirian. 

5. Tidak perlu kepo

Yang terakhir, kamu tidak perlu merasa ingin tahu terhadap hubungan mereka. Entah romantisnya, masalah yang ada, bahkan bagaimana mereka menjalin hubungan asmaranya. Itu bukan ranahmu, dan kamu tidak perlu tahu. 

Semakin kamu berusaha mencari tahu, mungkin kamu akan terus menemukan hal-hal yang semakin membuatmu merasa terluka. Jadi, memang akan lebih baik jika kamu tidak perlu mencari tahu hal yang tidak kamu tahu dari mereka.

Itu dia 5 cara menyikapi mantan yang jadian dengan sahabat sendiri. Semangat, ya! Kamu pasti bisa melewati masa yang sulit ini. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak